SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Boyolali (Espos)–KPU Boyolali akan mengadopsi Keputusan Bupati No 130/110 tahun 2010 tentang Penetapan Tempat/lokasi yang dilarang untuk kampanye dan atau alat peraga kampanye Pilkada 2010 untuk pelaksanaan kampanye Pilkada yang akan berlangsung 22 April-5 Mei mendatang.

Ketua KPU Boyolali Ribut Budi Santoso mengatakan langkah adopsi itu dilakukan agar pelaksanaan kampanye bisa lebih terarah dan sesuai aturan yang ada.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

“Lokasi kampanye itu juga akan kami koordinasikan dengan tim kampanye masing-masing Cabup/Cawabup. Yang jelas kami adopsi keputusan bupati untuk pelaksanaan kampanye Pilkada,” ujarnya saat ditemui wartawan di ruang kerjanya, Selasa (13/4).

Dijelaskan Ribut, dalam pelaksanaan kampanye tersebut, KPU akan mengundang seluruh tim kampanye dan instansi terkait, serta Panwas Pilkada, Kamis (15/4) untuk menyelaraskan pelaksanaan kampanye.

fid

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya