SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JAKARTA: Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Ditjen Pos dan Telekomunikasi, Departemen Komunikasi dan Informatika di Jakarta, Kamis (5/3) hari ini, meluncurkan perangko seri pemilu 2009 yang juga berfungsi untuk meyosialisasikan pemilu pada masyarakat.

Perangko seri pemilu 2009 ini terdiri atas empat jenis,yang masing-masing menggambarkan pemberian tanda pada surat suara, tanggal pemilu legislatif 9 April 2009, pentingnya menggunakan hak pilih, dan nama partai peserta pemilu.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ketua KPU Abdul Hafiz Anshary, setelah peluncuran perangko seri pemilu, mengatakan melalui perangko ini diharapkan informasi yang diterima masyarakat mengenai pemilihan umum dapat lebih ditingkatkan lagi.

“Masyarakat yang menggunakan jasa PT. Pos Indonesia masih banyak. Perangko ini akan dicetak sekitar satu juta keping,” katanya. (Antara)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya