SOLOPOS.COM - Surya Paloh dan Jokowi (JIBI/Solopos/Antara/Reno Esnir)

KPK vs Polri belum mereda dan Presiden Jokowi belum bersikap. Sementara itu, Surya Paloh kembali menemui Jokowi.

Solopos.com, JAKARTA — Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh, kembali menemui Presiden Jokowi di Istana Merdeka Jakarta, Selasa (17/2/2015). Dia mengatakan pertemuan ini sekedar untuk berkonsultasi perkembangan bangsa terkini.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ditemui seusai pertemuan, Surya Paloh mengaku hanya ngobrol dengan Presiden Jokowi sambil minum kopi. Ia mengatakan tidak ada masalah luar biasa yang disampaikan kepada Presiden Jokowi.

Namun ia menyinggung terkait calon Kapolri, Komjen Pol Budi Gunawan, yang memenangkan praperadilan penetapan tersangka korupsi oleh KPK. Mewakili Partai Nasdem, Surya Paloh mengatakan menghargai praperadilan apapun keputusannya.

“Tidak secara khusus. Kalau ditanya tentang situasi kondisi terakhir, ya pasti lah selalu, masih cukup aktual, hot news,” katanya di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (17/2/2015).

Ditanya apakah malam ini ada pelantikan Komjen Pol. Budi Gunawan di Istana, Surya Paloh mengaku tidak tahu rencana tersebut karena tidak dibahas bersama Presiden Jokowi. “Nah gini, apakah malam ini atau bagaimana saya tidak tahu, saya tidak tanya-tanya tadi,” ujarnya.

Ia hanya menyarankan kepada Presiden Jokowi bahwa yang paling penting dilakukan presiden adalah segera mengambil keputusan soal Kapolri. “Kalau bisa lebih cepat lebih baik,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya