SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Korupsi FIFA mengguncang organisasi sepak bola dunia masih terus diselidiki. Namun Bletter membuat pernyataan mengejutkan.

Solopos.com, ZURICH— Presiden FIFA, Sepp Blatter, tiba-tiba membuat pernyataan mengejutkan kepada surat kabar Swiss, Blick. Pria berusia 79 tahun tersebut mengklarifikasi bahwa dirinya tidak mundur dari posisi orang nomor satu di induk sepak bola tertinggi di dunia tersebut.

Promosi Enjoy the Game, Garuda! Australia Bisa Dilewati

Padahal, 2 Juni lalu, Blatter pernah mengutarakan rencana pengunduran dirinya dari kursi Presiden FIFA. Pengumuman itu sangat mengejutkan karena dilakukan hanya beberapa saat setelah ia kembali terpilih sebagai Presiden FIFA untuk kali kelima dalam Kongres FIFA yang digelar di Zurich, Swiss.

Desakan agar Blatter mundur dari Presiden FIFA memang menguat setelah sejumlah pejabat tinggi di lembaga yang dipimpinnya dijadikan tersangka dugaan mega skandal korupsi bernilai triliunan rupiah. Oleh karena itu, Blatter akhirnya rela melepaskan jabatan yang diembannya sejak 1998 tersebut.

“Saya belum mengundurkan diri. Namun saya menawarkan mandatku di kongres luar biasa,” jelas Blatter kepada Blick, seperti dilansir Reuters, Jumat (26/6/2015).

Blick melaporkan Blatter mengklairifikasi hal itu, Kamis (25/6) waktu setempat, untuk kali pertama sejak 2 Juni lalu. “Kami bisa mengonfirmasi kutipan di Blick adalah akurat. Mereka sejalan dengan pidato presiden pada 2 Juni 2015 lalu,” urai juru bicara FIFA, yang dikirim lewat email.

Pada pengumumannya 2 Juni lalu, Blatter memang tidak menjelaskan secara tegas tentang pengunduran dirinya. Ia bilang, “Saya telah memutuskan untuk meletakkan mandat saya [bukan meletakkan jabatan] di sebuah kongres luar biasa untuk memilih presiden. Saya akan terus melanjutkan fungsi saya sebagai Presiden FIFA sampai pemilihan itu,” terangnya.

Sejumlah media langsung mengartikan bahwa itu adalah pengumuman pengunduran Blatter sebagai Presiden FIFA. (Hanifah Kusumastuti/JIBI/Solopos)

Sepp Blatter mengklarivikasi tak mundur sebagai Presiden FIFA. JIBI/Reuters

Sepp Blatter mengklarivikasi tak mundur sebagai Presiden FIFA. JIBI/Reuters

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya