SOLOPOS.COM - Sosok Dodi Triono di video Mannequin Challenge yang diunggah anaknya. (Istimewa/Youtube)

Video Mannequin Challenge itu sempat diunggah akun bernama Dianita Gemma pada 28 November 2016

Solopos.com, PULO GADUNG – Korban penganiayaan sadis yang menyebabkan kematian, Dianita Gemma, ternyata aktif di media sosial dan Internet. Dianita bahkan pernah membuat video kekinian, tren Mannequin Challenge yang diunggah di akun Youtube.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Rekaman video tersebut diunggah akun bernama Dianita Gemma pada 28 November 2016. Dalam video tersebut, terlihat sosok korban meninggal Dodi Triono, memakai baju kotak-kotak dan bercelana pendek tengah menggenggam ponsel.

Baca Juga:

Apa Motif Pembunuhan Sadis Sekeluarga di Pulomas

Disekap di Kamar Mandi, Korban Tewas Diduga Karena Kehabisan Oksigen

Sosok Dianita Gemma, Korban Pembunuhan Sadis Pulomas

Ia nampak duduk sambil menyilangkan kaki dan memegang ponsel. Lalu video mengarah ke saudara Dianita Gemma, seorang gadis berambut panjang, yang terlihat memainkan gitar namun tak bergerak. Di sebelahnya nampak anak laki-laki yang juga sedang memegang gitar listrik dan ada seorang gadis remaja lain yang terlihat seakan sedang memainkan sebuah satu set drum.

Nampak pula ada seorang gadis yang lebih kecil sedang memegang mik dan terlihat seakan sedang bernyanyi. Setelah video akan mengarah ke gadis yang sedang duduk dan terlihat memaikan sebuah keyboard.

Sisanya ada seorang gadis yang tiduran di sofa dan video berputar dan kembali mengarah kepada sosok Ir Dodi Triono yang masih mematung duduk di sofa.

Dalam video itu nampak jelas kondisi rumah Ir Dodi Triono, terutama ruang keluarganya yang sangat luas. Rumah tersebut didekorasi dengan gaya minimalis modern dan didominasi warna putih dengan perabotan yang modern.

Mannequin Challenge adalah tantangan yang sedang menjadi hits di Internet. Tantangan ini mengharuskan orang yang ada di video membatu dengan pose-pose sesuai keinginan.

Baca Juga: Sejarah Mannequin Challenge yang Lagi Ngehits di Medsos

Seperti diketahui sebelumnya, Sebanyak 6 orang tewas dalam pembunuhan sadis yang terjadi di sebuah rumah di Jalan Pulomas Utara No 7A, Kayuputih, Pulogadung, Jakarta Timur.

Sebelas orang disekap di dalam kamar mandi berukuran 1,5 x 1,5 meter tanpa ventilasi selama 17 jam di sebuah rumah mewah itu. Saat ditemukan pada Selasa 27 Desember 2016, didapati enam orang tewas dan lima luka-luka dalam peristiwa ini.

Enam korban tewas adalah pemilik rumah Dodi Triono (59) serta dua putrinya, Diona Arika Andra Putri (16) dan Dianita Gemma Dzalfayla (9). Kemudian teman Gemma, Amel, serta dua sopir bernama Yanto dan Tasrok.

Sementara lima korban selamat dari aksi penyekapan sadis yakni dua anak korban bernama Zanette Kalila Azaria, 13, dan Fitriani, 23. Serta tiga asisten rumah tangga bernama Emi, 41, Santi, 22, dan Windy, 23.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya