SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SOLO–Koran SOLOPOS Sore versi digital yang terbit Jumat (10/5/2013) mengangkat laporan utama tentang Koruptor Keluyuran di Luar Penjara. Ketua KPK Abraham Samad menyatakan koruptor kelas tinggi tidak pernah menghuni sel tahanannya. Setelah maghrib, mereka kembali ke rumah dan balik saat subuh. Sejumlah pihak menyebut para koruptor telah melecehkan penegakan hokum. Persoalan ini harus segera dituntaskan.

Di halaman Hotnews, seorang anggota Brimob tewas setelah dikeroyok sekelompok orang di Medan, Sumatera Utara (Sumut). Dugaan sementara pelaku penyerangan merupakan geng motor. Jenazah korban Brigadir Polisi Satu (Briptu) Robert Marisi Silaen, 35, masih di Rumah Sakit Bhayangkara Jalan wahid Hasyim Medan, Jumat (10/5/2013) siang. Sore harinya langsung dikirim ke rumah duka.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sementara itu, ratusan penumpang bus Solo-Jogja telantar di Terminal Tirtonadi, Jumat (10/5). Hal ini menyusul aksi mogok massal bus Jogja-Solo imbas penyerobotan penumpang bus surabayanan di kawasan Janti.

Ekspedisi Mudik 2024

Di halaman Sport, suksesor Sir Alex Ferguson di Manchester United langsung dihadapkan dengan misi sulit. Manajer anyar The Red Devils punya tugas membujuk sang striker, Wayne Rooney, supaya tidak hengkang dari Old Trafford.

Sementara itu, lengkap sudah peserta babak perempatfinal di Madrid Open. Andy Murray menjadi petenis terakhir yang lolos setelah dengan susah payah melewati Gilles Simon dalam pertarungan nyaris selama tiga jam.

Di halaman Hitech, mengulas tentang berapa kisaran harga yang paling ideal untuk menebus sebuah perangkat tablet PC, baik itu berbasis Android, iOS, maupun Windows.  Jika harga yang Anda sebutkan berkisar Rp3 juta hingga Rp 5 juta, maka Anda sepaham dengan para pekerja profesional yang disurvei Indonesian Cloud Forum (ICF) di tiga propinsi Indonesia, yakni Jakarta, Banten, Jawa Barat.

Sementara itu, setelah cukup lama menjadi gosip, YouTube akhirnya resmi membuat saluran video berbayar. Untuk meyaksikan tayangan di saluran ini pengguna akan dipungut biaya dengan tarif beragam.

Di halaman Lifestyle, aktris Adinia Wirasti mendapat tantangan luar biasa berat saat bermain di film ‘Laura & Marsha’. Ia harus syuting di tempat prostitusi atau lokalisasi yang dikenal dengan sebutan Red Light District di Belanda.

Simak selengkapnya : http://digital.solopos.com/file/10052013/

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya