SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SOLO–Koran SOLOPOS Sore versi digital yang terbit Kamis (28/3/2013), menyajikan sajian utama tentang Bandar Narkoba Merajalela. Badan Narkotika Nasional (BNN) membekuk seorang tersangka bandar narkoba, F, 35. Dia pun berupaya menyuap Rp10 miliar kepada aparat BNN.

Bandar besar narkotika asal Aceh ini, selama ini hidup mewah dengan mengendarai sedan Porsche. BNN mencokok F, dua pekan lalu saat dia sedang asyik berbelanja kaus Rp8 juta. Tak perlu kaget jika para bandar itu berbelanja barang-barang mewah, glamor adalah gaya hidup mereka.

Promosi Siasat BRI Hadapi Ketidakpastian Ekonomi dan Geopolitik Global

Di halaman Hotnews, Eyang Subur akhirnya memberikan klarifikasinya atas pemberitaan miring mengenai dirinya belakangan ini. Wartawan detikcom yang menyambangi kediaman Subur di Jalan Beringin III, Tanjung Duren, Jakarta Barat akhirnya mendapat klarifikasi langsung dari Subur lewat pernyataan tertulisnya.

Sementara itu, Kapolsek Dolok Pardamean, AKP Andar Siahaan tewas dianiaya warga. Dia dianiaya saat menangkap pelaku kasus perjudian. Nahas, keluarga tersangka kasus judi itu meneriaki Andar dan anak buahnya maling. Alhasil warga pun ramai-ramai mengerokok Andar hingga tewas.

Sementara itu dari ranah politik, konstelasi politik internal PD menjelang Kongres Luar Biasa (KLB) semakin dinamis. Namun Wakil Ketua Umum PD Max Sopacua yakin KLB akan berlangsung adem ayem karena SBY mengisyaratkan siap mengambil posisi ketua umum PD.

Di halaman Sport, Arsenal akan kembali bertarung dalam perebutan posisi empat besar dengan menjamu Reading. Fakta bahwa tim lawan sedang berjuang menghindari degradasi membuat Abou Diaby ekstra waspada.

Sementara itu, Indonesia harus melakoni laga berat di fase grup Piala Sudirman 2013 saat mereka harus bertemu China. Selain China, ‘Merah Putih’ juga akan melawan India.

Di halaman Hitech, situs jejaring sosial Twitter sedang dalam proses menuju pendapatan iklan lebih dari US$500 juta pada tahun ini dan akan mendekati US$1 miliar pada tahun depan. Hal ini disampaikan oleh perusahaan riset eMarkerter.

Sementara itu dari YouTube muncul satu lagi seorang penyanyi muda nan cantik asal California, Amerika Serikat bernama Tiffany Alvord. Ia pun menyusul para pendahulunya seperti Justin Bieber, Boyce Avenue dan One Direction.

Di halaman Lifestlye, aktris asal Inggris Emma Watson mendapatkan kehormatan untuk ikut menghiasi museum lilin Madame Tussauds. Aktris ini mengenakan busana rancangan Elie Saab dengan potongan punggung terbuka.

Simak berita selengkapnya: http://digital.solopos.com/file/28032013/

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya