SOLOPOS.COM - Ilustrasi gerakan koperasi (Bisnis.com)

Solopos.com, SOLO — Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Nasari merayakan hari ulang tahun (HUT) ke-17, Minggu (31/8/2014) mendatang. Peringatan HUT kali ini mengambil tema Nasari Semakin Jaya dan Sejahtera Bersama.

Pihak otoritas KSP Nasari dalam rilis yang diterima Solopos.com, Kamis (28/8/2014), menyebutkan sejak berdiri pada 1998, KSP Nasari telah mengalami berbagai gelombang pasang surut serta menghadapi beberapa kali tantangan dan situasi krisis.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Puncak perayaan HUT KSP Nasari dilaksanakan dengan kegiatan penyumbangan darah, lomba kreatif atau kompetisi tahunan mengenai inovasi oleh seluruh karyawan dan karyawati.

“Total aset sampai 2013 mencapai Rp763.2 miliar. Sedangkan sejumlah prestasi yang diterima antara lain sertifikat Best Executive 2002, penghargaan Satya Lencana Pembangunan 2010 dari Presiden RI, dan KSP/KJKS Awards 2011 sebagai koperasi paling cepat pertumbuhan asetnya,” papar KSP Nasari dalam siaran pers itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya