SOLOPOS.COM - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka tiba di lokasi konser Dream Theater di area parkir Stadion Manahan Solo, Rabu (10/8/2022). (Solopos/Kurniawan)

Solopos.com, SOLO — Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka memenuhi janjinya untuk datang langsung ke konser grup rock legendaris Amerika Serikat, Dream Theater, di area parkir Stadion Manahan Solo, Rabu (10/8/2022) malam.

Suami dari Selvi Ananda itu datang saat James LaBrie melantunkan lagu kedelapan di konser tersebut yang berjudul The Ministry of Lost Soul. Pantauan Solopos.com, beberapa penonton yang melihat kedatangan orang nomor satu di Solo itu langsung mengajaknya berfoto.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Gibran mengenai celana pendek, jaket hoodie hitam, topi hitam, dan masker itu pun melayani mereka dengan sabar. Beberapa wartawan juga sempat mengajukan beberapa pertanyaan, tetapi Gibran tidak menjawab dengan alasan tak bisa mendengar dengan jelas karena kerasnya suara musik.

Setelah itu, Gibran bersama founder Rajawali Indonesia, Anas Syahrul Alimi, selaku promotor berbincang dengan Komisaris PT PLN, Eko Sulistyo. Dream Theater memulai konser di Stadion Manahan Solo pada pukul 20.00 WIB dengan lagu The Alien.

Setelah itu disusul tiga lagu lainnya termasuk Awaken The Master dan Endless Sacrifice. Setelah empat lagu berturut-turut, John Petrucci dan kawan-kawan sempat jeda dua menit sebelum melanjutkan kembali aksi panggung mereka.

Baca Juga: The Alien Buka Konser Dream Theater Buka Konser di Stadion Manahan Solo

Penampilan Prima

Bridges In The Sky menjadi lagu kelima yang mereka bawakan dalam konser di Solo. Ribuan penonton yang sudah menunggu kehadiran John Myung dan kawan-kawan ikut bernyanyi mengikuti suara sang vokalis, James LaBrie.

Mereka juga ramai-ramai mengangkat handphone untuk merekam penampilan band legendaris asal Amerika Serikat tersebut. Area penonton terlihat padat dengan mayoritas memakai pakaian warna hitam.

Di panggung konser di Stadion Manahan Solo, performa para personel Dream Theater tetap terlihat prima meski sudah berumur. Terbukti mereka langsung menggeber empat lagu sekaligus di awal tanpa jeda. Masing-masing lagu memiliki durasi berbeda, rata-rata lima menit per lagu.

Baca Juga: Konser Dream Theater di Solo: Tiket Festival A Seharga Rp1,8 Juta Ludes

Para penonton konser tersebut tidak hanya dihibur dengan penampilan James LaBrie dan kawan-kawan tapi juga tata panggung yang apik yang semakin menambah kesan magis penampilan mereka.

Ada satu layar LED raksasa sebagai backdrop panggung dan dua layar LED di kanan kiri panggung yang menampilkan gambar animasi dan menambah kesan megah panggung konser Dream Theater di Solo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya