SOLOPOS.COM - ilustrasi (antara)

ilustrasi (antara)

Karanganyar (Solopos.com)–Tiga unit komputer milik SDN 1 Bakalan, Kecamatan Jumapolo, Karanganyar, raib digasak maling, Sabtu (10/9/2011) dinihari.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Selain tiga unit komputer, pencuri juga membawa kabur dua unit printer, kain seragam,   satu unit organ dan satu set sound system.

Kejadian pencurian itu baru diketahui pada pukul 05.30 WIB. Saat penjaga sekolah, Agus Purwanto, 32, membuka ruang guru dan kepala sekolah, ia kaget lantaran semua CPU di kedua ruangan itu, nihil.

“Hanya ditinggal kabelnya saja. TV di ruang guru sepertinya sudah mau dibawa juga, karena antenanya sudah dicabut,” ujar Agus saat ditemui Espos di SDN 1 Bakalan, Sabtu.

Mengetahui beberapa perangkat komputer dicuri, ia langsung menghubungi Kepala SDN 1 Bakalan, Siswadi. Setelah itu, baru ia melaporkan kejadian itu kepada petugas Polsek Jumapolo.

Atas kejadian itu, menurut Siswadi, sekolah mengalami kerugian hingga Rp 10 juta. Semua barang-barang yang dicuri, kecuali organ, adalah milik sekolah. “Organnya baru kemarin kami sewa. Rencananya hari ini (Sabtu-red) untuk melatih anak-anak bermain musik, tapi malah sudah kecurian,” kata Siswadi. Sejumlah almari dan laci meja di ruang itu juga terlihat terbuka.

Seusai dilaporkan ke polsek, petugas segera melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Dari olah TKP itu, diketahui bahwa pencuri tersebut masuk ke ruang kepala sekolah dan ruang guru, melalui jendela belakang. Jendela kayu itu dijebol dari luar.

Hal itu tampak dari rusaknya kunci jendela yang bengkok ke dalam. Sekolah itu tidak dilengkapi dengan alarm dan pagar keliling. Sementara di belakang sekolah adalah area tegalan.

“Belum bisa dipastikan berapa pelaku yang mencuri. Tapi dari barang yang berhasil dicuri, kami pastikan pelaku lebih dari satu karena ada beberapa barang yang cukup berat seperti sound system,” ungkap Kapolsek Jumapolo, AKP Joko Pujiyanto, mewakili Kapolres, AKBP Edi Suroso.

Menurut Kapolsek, modus pencurian komputer di sekolah itu hampir sama dengan yang terjadi di beberapa sekolah sebelumnya. Namun pihaknya belum bisa menyimpulkan apakah itu merupakan pelaku yang sama atau tidak.

(fas)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya