SOLOPOS.COM - Kapolda Sumut Irjen Pol Martuani Sormin menjelaskan kasus perampok nasabah bank. (Antaranews.com)

Solopos.com, MEDAN — Komplotan perampok uang nasabah bank antarprovinsi diringkus anggota Ditreskrimum Polda Sumatera Utara (Sumut).

Satu dari lima orang anggota komplotan perampok uang nasabah bank dari dalam mobil tewas karena berusaha melawan polisi.

Promosi Kredit BRI Tembus Rp1.308,65 Triliun, Mayoritas untuk UMKM

Kapolda Sumut Irjen Pol Martuani Sormin, menjelaskan lima perampok itu, yakni TJ, AWL, DC, HER, dan SWT. Mereka warga Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) dan Bengkulu.

Pecah Rekor! Pasien Covid-19 Indonesia Tambah 3.308 Orang Per 29 Agustus 2020

Pelaku TJ tewas ditembak petugas, karena berusaha menyerang petugas saat pengembangan kasus di Pematang Siantar.

“Aksi komplotan perampo dilakukan terhadap para nasabah bank di Pematang Siantar, Simalungun, Tanah Karo, dan Rantau Prapat,” ujarnya pula.

Diawali Cekcok, Pria di Pekalongan Nekat Bakar Diri Bareng Istri & Anak Balitanya

Martuani menyebutkan, perampokan yang terakhir dilakukan tersangka di Pematang Siantar kepada nasabah bank karyawan PT Waskita.

Penangkapan terhadap salah seorang tersangka anggota komplotan perampok, yakni TJ di Hotel Mutiara Kandis di Provinsi Riau. Kemudian dilakukan pengembangan dan dilanjutkan dengan para tersangka lainnya.

Perjuangan Mengatasi Kekeringan di Wonogiri, Begini Beratnya Eksplorasi Luweng Jomblang

Barang bukti yang disita dari tersangka adalah satu sepeda motor Yamaha Vixion, satu sepeda motor Yamaha Jupiter MX. Kemudian satu Honda Beat, empat helm, satu jaket, dan enam paku yang dimodifikasi. Paku yang sudah dimodifikasi diduga untuk memudahkan aksi para pelaku.

“Keempat tersangka itu melanggar Pasal 263 KUHP, dengan ancaman hukuman tujuh tahun penjara,” kata mantan Asisten Operasi (Asops) Kapolri itu pula.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya