SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Komisi I DPR diminta memanggil Panglima TNI Laksamana Agus Suhartono terkait merapatnya 3 truk TNI AD ke arena Kongres PSSI. Panglima juga dinilai perlu dimintai penjelasan, terkait pencalonan KSAD Jenderal George Toisutta sebagai Ketum PSSI. Koordinator Komisi Untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (Kontras), Harris Azhar mempertanyakan adanya insiden tiga truk, yang disinyalir mendukung pencalonan George Toissuta menjadi ketum PSSI. Menurut Harris, pencalonan prajurit aktif sebagai Ketum PSSI tidak sesuai dengan prinsip penghapusan peran TNI dalam ranah sosial politik. Upaya penggantian Nurdin Halid dengan George Toisutta pun dianggap Haris, ibarat mengganti harimau dengan buaya.

Sementara itu, Wakil Ketua Komisi I DPR, TB Hasanuddin mengatakan, pencalonan prajurit aktif dalam pencalonan Ketum PSSI perlu dikaji uang. Meski UU tidak secara jelas mengatur hal tersebut, namun sepantasnya tentara aktif tidak ikut pencalonan jabatan publik yang dibiayai APBN. [dtc/dev]

Promosi Ijazah Tak Laku, Sarjana Setengah Mati Mencari Kerja

Ekspedisi Mudik 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya