SOLOPOS.COM - Pangdam IV Diponegoro, Mayjen TNI Tatang Sulaiman, saat memberikan sambutan pada acara pesta perayaan HUT TNI dan Kodam IV Diponegoro di Candi Borobudur, Magelang, Sabtu (7/10/2017) malam. (JIBI/Semarangpos.com/Istimewa-Pendam IV Diponegoro)

Kodam IV Diponegoro merayakan HUT ke-72 TNI dan HUT ke-67 Kodam IV Diponegoro di Candi Borobudur, Magelang.

Semarangpos.com, SEMARANG – Kodam IV Diponegoro merayakan pesta perayaan hari jadinya yang ke-67 di kawasan Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah (Jateng), Sabtu (7/10/2017). Selain pesta perayaan hari jadinya, acara itu juga digelar dalam rangka memeriahkan HUT ke-72 TNI yang jatuh pada Kamis (5/10/2017).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Pangdam IV Diponegoro, Mayjen TNI Tatang Sulaiman, menyebutkan alasan menggelar pesta perayaan hari jadi TNI dan Kodam digelar di Candi Borobudur. Salah satunya, yakni untuk lebih mempopulerkan salah satu situs warisan dunia yang telah diakui PBB tersebut.

“Ini sesuai dengan imbauan Bapak Presiden Joko Widodo yang mengatakan bahwa semua inovasi dan kreatifitas termasuk penyebaran budaya dan wisata harus datang dari militer,” ujar Tatang dalam siaran pers yang diterima Semarangpos.com, Minggu (8/10/2017).

Dengan menyelenggara acara perayaan HUT di Candi Borobudur itu, Tatang berharap TNI bisa menjadi pelopor Candi Borobudur lebih diminati masyarakat.

Dalam acara itu, perwira yang hadir mengenakan pakaian dinas upacara (PDU) II yang bisa dipakai saat menghadiri acara jamuan makan malam kenegaraan.

“Semoga dengan acara ini, Candi Borobudur menjadi lebih terkenal dan tambah semarak karena Kodam IV Diponegoro sebagai pelopornya,” harap Pangdam.

Selain menggelar pesta perayaan, untuk memeriahkan HUT ke-72 TNI dan HUT ke-67 Kodam IV Diponegoro, Kodam IV Diponegoro juga menggelar sederet acara lain seperti, ziarah ke makam Pangeran Diponegoro, Jenderal Gatot Subroto, Jenderal Besar Soeharto, dan Taman Makam Pahlawan di Semarang.

“Kami juga menggelar serangkaian acara sosial, seperti pembagian sembako untuk memeriahkan HUT TNI dan Kodam Diponegoro,” beber Tatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya