SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, LONDON -&nbsp;</strong>Jelang perilisannya, Deadpool kembali eksis dengan&nbsp;<em>teaser&nbsp;</em>yang cukup menggelitik. Kali ini, karakter komik Marvel yang bakal diperankan Ryan Reynolds itu muncul dengan gimik permintaan maaf ke eks-pesepakbola Timnas Inggris,&nbsp;<a href="http://semarang.solopos.com/read/20180329/515/907009/agenda-semarang-beckham-beberkan-tujuan-utamanya-kunjungi-semarang">David Beckham</a>.&nbsp;</p><p>Usut punya usut, ternyata pada film Deadpool pertama yang dirilis 2016 silam, karakter berbaju merah tersebut pernah menyinggung perasaan mantan kapten tim Inggris tersebut. Dalam film tersebut, Deadpool mengatakan bahwa suara Beckham seperti dia telah menghirup helium.</p><p>Sekedar informasi, saat seseorang menghirup helium, suara mereka akan berubah menjadi lebih cempreng. Hal ini membuat suara sang penghirup menjadi terdengar sangat lucu.</p><p>Trailer ini diawali dengan Beckham menonton film Deadpool pertama dan mengulang adegan candaan tersebut berulang kali. Kemudian, Deadpool mengirim pesan jika dia sangat menyesal telah melakukan hal tersebut.</p><p>Sesaat kemudian, Deadpool pun muncul di depan pintu rumah Beckham. Dia melakukan berbagai hal kocak untuk mendapatkan permintaan maaf dari Beckham. Namun dia selalu saja gagal.</p><p>Namun, seperti melansir BBC, Jumat (11/5/2018), Deadpool pun membawa tiket pertandingan bola, dengan berseragam bola lengkap. Melihat hal ini, suami dari Victoria Beckham pun luluh dan memaafkan Deadpool.</p><p>Namun, Beckham bertanya kepada Deadpol untuk apa dia meminta maaf. Beckham pun mengeluarkan beberapa pendapatnya. "Green Lantern, R.I.P.D, Self / less, Blade: Trinity?" tanya Beckham. Ternyata, semua jawaban tersebut salah. Dia tak menyadari jika "Ryan Reynolds" meminta maaf terhadap apa yang dia lakukan di film Deadpool pertama.&nbsp;</p><p>Iklan ini pun menuai banyak pujian dari para penggemar Deadpool. Hal ini dikarenakan mereka suka dengan apa yang Deadpool lakukan untuk meminta maaf kepada David Beckham.</p><p>Selain itu, banyak juga yang mengatakan bahwa Deadpool dan Beckham sangat serasi dalam iklan tersebut. Ada juga yang berharap kedua karakter itu akan bermain di sebuah frame yang sama.</p><blockquote class="instagram-media" style="background: #FFF; border: 0; border-radius: 3px; box-shadow: 0 0 1px 0 rgba(0,0,0,0.5),0 1px 10px 0 rgba(0,0,0,0.15); margin: 1px; max-width: 658px; padding: 0; width: calc(100% – 2px);" data-instgrm-captioned="" data-instgrm-permalink="https://www.instagram.com/p/BimYs58HTSA/" data-instgrm-version="8"><div style="padding: 8px;"><div style="background: #F8F8F8; line-height: 0; margin-top: 40px; padding: 50.0% 0; text-align: center; width: 100%;">&nbsp;</div><p style="margin: 8px 0 0 0; padding: 0 4px;"><a style="color: #000; font-family: Arial,sans-serif; font-size: 14px; font-style: normal; font-weight: normal; line-height: 17px; text-decoration: none; word-wrap: break-word;" href="https://www.instagram.com/p/BimYs58HTSA/" target="_blank">Meeting with an old friend&hellip;@vancityreynolds #Deadpool2</a></p><p style="color: #c9c8cd; font-family: Arial,sans-serif; font-size: 14px; line-height: 17px; margin-bottom: 0; margin-top: 8px; overflow: hidden; padding: 8px 0 7px; text-align: center; text-overflow: ellipsis; white-space: nowrap;">A post shared by <a style="color: #c9c8cd; font-family: Arial,sans-serif; font-size: 14px; font-style: normal; font-weight: normal; line-height: 17px;" href="https://www.instagram.com/davidbeckham/" target="_blank"> David Beckham</a> (@davidbeckham) on May 10, 2018 at 7:15am PDT</p></div></blockquote><p>&nbsp;</p>

Promosi Banjir Kiper Asing Liga 1 Menjepit Potensi Lokal

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya