SOLOPOS.COM - Kondisi penumpang KMP Yunice rute Ketapang-Gilimanuk yang tenggelam di sekitar perairan Pelabuhan Gilimanuk, Bali, Selasa (29/6/2021). (Antara-Cahya Sari/Fahrul Marwansyah/Anom Prihantoro)

Solopos.com, JAKARTA — Kementerian Perhubungan melaporkan telah terjadi musibah tenggelamnya KMP Yunice di perairan Pelabuhan Gilimanuk, Bali, Selasa (29/6/2021) pukul 19.06 Wita. Kemenhub mengklaim 44 penumpang selamat dalam kecelakaan air itu.

Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati dalam keterangannya menyampaikan duka cita yang mendalam atas kejadian tersebut. "Kami menyampaikan duka cita yang mendalam atas kejadian yang menimpa KMP Yunice dengan rute Ketapang-Gilimanuk malam hari ini, sekitar pukul 19.06 Wita," kata Adita, Selasa (29/6/2021).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Baca Juga: Duh, 3.000 Unit Mobil DFSK Indonesia Belum Laku

Adita menyebut pihaknya langsung berkoordinasi dengan pihak Basarnas dan Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) untuk melakukan evakuasi di lokasi kejadian.

"Informasi yang diperoleh dari Basarnas, hingga pukul 21.45 Wita telah berhasil dievakuasi 44 orang dalam kondisi selamat. Saat ini pihak Basarnas masih terus melakukan evakuasi di lokasi," ujarnya.

6 Meninggal Dunia

Diberitakan sebelumnya, Polres Jembrana Bali mengungkapkan ada enam orang meninggal dunia akibat peristiwa tenggelamnya Kapal KMP Yunice di Perairan Gilimanuk Bali.

Kapolres Jembrana AKBP I Ketut Gede Adi Wibawa menduga keenam orang tersebut meninggal dunia karena tidak bisa berenang saat Kapal KMP Yunice tenggelam. "Saat ini diketahui korban meninggal dunia terkait kapal tenggelam itu ada enam orang," tuturnya saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa (29/6/2021).

Baca Juga: Cek Video Ini! Beginikah Tsunami Maluku Tengah?

Ketut menjelaskan berdasarkan data yang diterima total ada 56 orang yang ada di dalam Kapal KMP Yunice tersebut. Dari 56 orang itu, 15 orang adalah anak buah kapal (ABK) KMP Yunice, sementara sisanya 41 orang merupakan penumpang.

"Penumpang ada 41 orang dan ABK ada 15 orang," jelasnya.

KLIK dan LIKE untuk lebih banyak berita Solopos

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya