SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Boyolali (Solopos.com) – Jemaah calon haji (calhaj) Kloter 91 dari Embarkasi Solo bakal diterbangkan lebih dulu menggunakan pesawat reguler ke Jakarta, Senin (31/10/2011). Setelah itu mereka baru berangkat ke Mekah dari Embarkasi Pondok Gede, Jakarta.

General Manager (GM) Garuda Solo, Syamsuddin, mengatakan Kloter 91 adalah yang terakhir dari Embarkasi Solo. Kloter ini diperuntukkan bagi kuota tambahan yang diperoleh Indonesia, juga bagi para calhaj yang tertunda keberangkatannya ke Tanah Suci karena sakit atau penyebab-penyebab lainnya.

Promosi Vonis Bebas Haris-Fatia di Tengah Kebebasan Sipil dan Budaya Politik yang Buruk

”Indonesia mendapat kuota tambahan sekitar 10.000 orang, kemudian dibagi-bagi ke tiap embarkasi. Solo kebagian sekitar 100 jemaah. Dari Solo ini akan digabungkan dengan jemaah lainnya yang ada di Jakarta. Jadi mereka lebih dulu diterbangkan menggunakan pesawat rute Solo-Jakarta,” papar Syamsuddin, ketika dihubungi Espos, Kamis (27/10/2011).

Syamsudin menyampaikan setelah dilepas ke Jakarta, jemaah tambahan itu akan dijemput oleh Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Jakarta dan dibawa ke Asrama Haji Pondok Gede. Para Calhaj itu kemudian menjalani proses seperti yang dilakukan di Solo. Barang-barang calhaj juga diurusi oleh PPIH Jakarta.

Selain berisi Calhaj dari kuota tambahan, kloter ini juga diperuntukkan untuk para jemaah yang tertunda keberangkatannya. ”Jadi para jemaah yang tertunda karena sakit dan lain-lain bisa diikutkan pada pesawat kloter ini. Mereka akan diterbangkan menggunakan pesawat GA 221 pada pukul 14.55 WIB. Sejauh ini tidak ada keberatan dari para jemaah walaupun harus ke Jakarta dulu. Mereka malah gembira karena bisa berangkat dengan kuota tambahan ini,” kata Syamsuddin.

yms

Jadwal keberangkatan Calhaj, Jumat (28/10/2011)

Kloter 82 Rembang 07.00 WIB
Kloter 83 Rembang 12.00 WIB
Kloter 83 Pati 16.00 WIB

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya