SOLOPOS.COM - Ilustrasi musim hujan (Manillenials.com)

Solopos.com, KARANGANYAR -- Pemerintah Desa Klodran, Kecamatan Colomadu, Karanganyar, mengerahkan Satgas Siaga Trantib untuk mengawasi debit air Kali Pepe dan pohon rawan tumbang.

Hal tersebut sebagai bentuk kewaspadaan pemerintah desa untuk meminimalisasi potensi bencana ketika musim hujan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Carik Desa Klodran, Wahyu Jarot Setyo, mengatakan sekitar tahun 2016 sempat terjadi banjir di wilayahnya.

Untuk mengantisipasi kejadian serupa, pihaknya mengerahkan satgas yang diisi oleh pemuda dari tiap perwakilan karang taruna untuk mengawasi debit air Kali Pepe.

“Dulu sempat ada banjir sekitar tahun 2011 dan sekitar tahun 2016. Berkaca dari pengalaman tersebut, kami waspada potensinya di musim hujan ini dengan meminta Satgas untuk memantau perkembangan turun naiknya debit air di Kali Pepe. Nanti perkembangannya selalu dilaporkan melalui melalui grup chat whatsapp,” terang dia kepada ketika ditemui di ruangannya, Senin (4/11/2019).

Untuk menambah keterampilan satgas, pemerintah desa berencana untuk memberikan pelatihan penanganan bencana banjir. Sehingga apabila sewaktu-waktu terjadi bencana, Satgas dapat membantu proses evakuasi korban.

“Untuk saat ini pelatihan masih baru penanganan kebakaran saja bersama [personel] linmas juga. Tapi kalau bencana banjir belum. Kedepannya tentu kami akan memberikan itu karena ini sebagai bentuk kewasapadaan agar desa tangguh bencana,” imbuh dia.

Sementara itu, Kepala Desa Klodran, Warsito, menjelaskan menjelang musim hujan tidak hanya potensi banjir yang diperhatikan. Satgas juga bertugas untuk mengamati pohon mana saja yang rawan tumbang apabila terkena angin.

“Kami sudah pengadaan gergaji mesin. Bisa dilihat pohon-pohon lebat dan besar yang rawan tumbang sudah ditebang. Jadi kewaspadaan tidak hanya untuk banjir menjelang musim hujan ini, tetapi juga potensi pohon tumbang akibat angin di musim penghujan,” papar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya