SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Berlin–Jerman menuju ke Piala Dunia tidak dengan kekuatan penuh, usai Michael Ballack batal berangkat karena cedera. Eks pelatih Der Panzer Juergen Klinsmann menilai hal tersebut bakal membuat perjuangan Jerman bakal berat.

Ballack merupakan figur penting di Timnas Jerman. Tak hanya sebagai pemain, gelandang Chelsea itu juga menjadi pemimpin di lapangan. Apa jadinya “Tim Panser” tanpa Ballack?

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Tanpa kehadiran sang pemimpin (Ballack), perjuangan Jerman bakal berat,” ujar Klinsmann seperti dikutip dari yahoo.sports.

Selain Ballack, Jerman juga tidak diperkuat oleh kiper nomor satu Rene Adler di Afrika Selatan pekan depan. Meski berat namun Klinsi yakin bahwa anak buah Joachim Loew bisa melaju setidaknya hingga babak empat besar.

“Jerman selalu masuk dalam enam, tujuh, atau delapan tim yang dijagokan. Ekspektasi kepada Jerman selalu tinggi. Saya mengharapkan kami bisa masuk setidaknya semifinal,” ujar pelatih Timnas Jerman tahun 2004 hingga 2006 itu.

Klinsmann juga beropini soal Spanyol yang banyak difavoritkan bakal menjadi juara dan Italia selaku juara bertahan.

“Bila Spanyol bisa tampil seperti ketika di Piala Eropa 2008, maka mereka akan sangat sulit untuk dikalahkan. Sementara Italia, saya tidak melihat mereka sekuat dahulu,” tutup pemain nasional Jerman di era 1990-an itu.

dtc/rif

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya