SOLOPOS.COM - Tim bola voli pantai putra Indonesia menunjukkan medali emas voli pantai beregu putra SEA Games 2019 (Antara/Sigid Kurniawan)

Solopos.com, SOLO — Indonesia telah melampaui target 45 medali emas di SEA Games 2019. Hingga Minggu (8/12/2019) petang, Indonesia sudah mengoleksi 65 medali emas, 61 medali perak, dan 71 medali perunggu.

Atas hasil itu, Merah Putih menempati peringkat kedua di papan klasemen sementara perolehan SEA Games 2019. Indonesia berada di bawah tuan rumah Filipina dan di atas Vietnam.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Indonesia berjarak 40 medali emas dari Filipina namun unggul lima medali emas dari Vietnam. Secara keseluruhan, Indonesia sudah mengumpulkan 203 medali.

Medali emas yang terbaru untuk Indonesia diraih Sapwaturrahman dari cabang olahraga atletik nomor lompat jauh putra, Minggu (8/12/2019) pukul 18.19 WIB. Inilah klasemen sementara perolehan medali SEA Games 2019:

No. Negara Emas Perak Perunggu Total
1. Filipina 105 81 88 274
2. Indonesia 65 61 77 203
3. Vietnam 60 58 74 192
4. Thailand 55 72 73 200
5. Singapura 43 33 48 124
6. Malaysia 40 37 50 127
7. Myanmar 3 16 37 56
8. Kamboja 2 4 21 27
9. Brunei 1 5 6 12
10. Laos 0 5 17 22
11. Timor Leste 0 0 0 0

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya