SOLOPOS.COM - Pemain Persis Solo merayakan gol. (Solopos/Nicolous Irawan)

Solopos.com, SOLO – Grup C Liga 2 musim ini telah menyelesaikan pertandingan keenam. Persis Solo berhasil menjadi pemuncak klasemen sementara.

Pada pekan keenam ini, Persis bermain imbang 1-1 melawan PSG Pati. Persis nyaris kalah setelah PSG Pati mampu unggul lebih dulu lewat sundulan M Fayrushi. Persis kemudian bisa menyamakan kedudukan lewat penalti Rivaldi Bawuo.

Promosi Era Emas SEA Games 1991 dan Cerita Fachri Kabur dari Timnas

Baca Juga: Persis Solo Gagal Menang Lawan PSG Pati, Tagar #EkoOut Trending!

Di laga lainnya, PSIM Jogja juga harus puas bermain imbang saat melawan PSCS Cilacap. Kedua tim imbang dengan skor 1-1. PSCS unggul lebih dulu lewat Beny Ashar. PSIM kemudian bisa membalas lewat Ilhamul Irhaz.

Sementara duel Hizbul Wathan FC melawan Persijap Jepara dimenangkan Persijap dengan skor 0-2. Dua gol Laskar Kalinyamat dilesakkan oleh Angger Iswanto pada babak pertama dan Ricki Ariansyah pada babak kedua.

Hasil pertandingan keenam Grup C Liga 2

PSIM Jogja 1-1 PSCS Cilacap
Hizbul Wathan FC 0-2 Persijap Jepara
PSG Pati 1-1 Persis Solo

Baca Juga: Waduh! Gelandang Kelahiran Maroko Hengkang dari Persis Solo

Klasemen sementara Grup C

No Tim Main Menang Seri Kalah Selisih Gol Poin
1 Persis Solo 6 3 3 0 5 12
2 PSCS Cilacap 6 3 2 1 1 11
3 Persijap Jepara 6 1 5 0 2 8
4 PSIM Jogja 6 1 4 1 1 7
5 PSG Pati 6 1 2 3 -2 5
6 Hizbul Wathan FC 6 0 2 4 -7 2

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya