SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Kepala Badan Reserse dan Kriminal Mabes Polri Komisaris Jendral Polisi Ito Sumardi mengklarifikasi mengenai penggunaan dana Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jamkesmas), untuk operasi radang payudara tersangka kasus penggelapan dana nasabah Citibank, Malinda Dee. Ito, Jumat (10/6)  mengungkapkan, pemerintah memang sudah mempersiapkan dana Jamkesmas untuk setiap tahanan yang tidak mampu. Namun, untuk memperolehnya harus dengan syarat tertentu yang harus dipenuhi seorang tahanan seperti persyaratan dari RT/RW.

Menurut Ito, setiap tahanan diperbolehkan untuk menaikan kelasnya hingga ke tingkat 1. Meski  demikian, hal itu harus menggunakan dana pribadi. Dia menegaskan dalam kasus Malinda, biaya   tersebut dibebankan kepada pribadi atau keluarganya. [dtc/ary]

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ekspedisi Mudik 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya