SOLOPOS.COM - Cumi-cumi raksasa (Mirror.co.uk)

Solopos.com, IWAMI – Seorang nelayan asal Jepang dikagetkan oleh hasil tangkapannya berupa makhluk laut raksasa berupa cumi-cumi sepanjang 8 meter. Hewan yang tersangkut dalam jaringnya ketika tengah menangkap ikan tersebut diduga sebagai makhluk yang hidup diperairan Batial yang berkedalaman antara 200 meter hingga 1.800 meter.

Shigenori Goto, 44, mengaku baru kali pertama baginya menangkap makhluk raksasa selama 15 tahun menjadi nelayan. Ia menangkap makhluk unik tersebut saat tengah menjaring ikan di perairan Iwami, Tottori, Jepang. ia juga bingung dengan hasil tangkapannya, dan menganggap sebuah pertanda sesuatu baginya.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Saya belum pernah menangkap cumi-cumi raksasa sebelumnya sejak saya bekerja sebagai seorang nelayan. Saya ingin tahu apakah itu mungkin menjadi semacam pertanda,” ujar Shigenori Goto sebagaimana dikutip Mirror, Kamis, (20/2/2014).

Penangkapan cumi-cumi raksasa memang terbilang cukup langka mengingat binatang laut tersebut biasa hidup di kedalaman 600 meter di mana suhu di perairan tersebut berada di antara 6 derajat Celcius hingga 10 derajat Celcius. Menurut sejarah, penangkapan cumi-cumi raksasa pernah tertanggap dengan panjang tubuhnya mencapai 14 meter yang tertangkap di Bahama di tahun 1966 silam.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya