SOLOPOS.COM - Anjing bernama Benno bersama sang pemilik (Inquistr.com)

Kisah unik seekor anjing memakan benda-benda keras termasuk peluru.

Solopos.com, ARKANSAS – Seekor anjing di Arkansas, Amerika Serikat, melakukan hal unik. Anjing bernama Benno itu memakan 23 butir peluru aktif.

Promosi BRI Sambut Baik Keputusan OJK Hentikan Restrukturisasi Kredit Covid-19

Seperti dilansir laman Inquistr.com, Senin (11/5/2015), Benno memang dikenal sebagai anjing yang doyan makan benda-benda keras. Sebelum memakan peluru, Benno diketahui telah melahap remote televisi, bra, hingga mesin pemotong rumput. Anjing berjenis Belgian Malinois itu seakan ketagihan memakan benda keras.

Sang pemiliki, Larry Brassfield, mengatakan baru-baru ini dia menemui anjingnya memakan peluru. Awalnya dia tidak mengetahui apa yang dimakan anjingnya, namun ia menemukan peluru aktif tergenang dalam genangan air di dekat Benno. Larry kemudian mengetahui peluru kaliber 308 miliknya hilang.

“Dia memakan benda keras. Dia bertingkah seperti tidak ada yang salah, sehingga ia muntah,” ujarnya

Mendapati anjingnya memakan peluru, Larry pun bergegas membawa Benno ke dokter. Dia takut apabila peluru itu meledak atau melukai sang anjing. Berdasarkan hasil pemeriksaan, diketahui terdapat beberapa butir peluru di perut Benno.

“Yang saya khawatirkan adalah peluru itu meledak, bukan meracuni si anjing,” ujar dokter yang menangani Benno, Sarah Shelton.

Benno pun akhirnya dioperasi untuk mengeluarkan peluru-prluru itu. Larry Brassfield mengaku setelah dioperasi keadaan anjingnya semakin baik. Belum diketahui apakah Benno masih kerap melakukan kisah unik dengan memakan benda keras pasca kejadian itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya