SOLOPOS.COM - Yang Dan tahun 1996 (kiri) dan Yang Dan tahun 2018 (kanan) (China Central Television)

Pembaca berita asal Tiongkok, Yang Dan menjadi viral karena paras wajahnya seolah-olah tak berubah selama 22 tahun.

Solopos.com, BEIJING – Penyiar berita asal Tiongkok, Yang Dan, menjadi sensasi Internet. Perempuan 44 tahun itu sudah 22 tahun terakhir menjadi penyiar berita prakiraan cuaca.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sebuah video yang merekam kariernya menampilkan kalau seolah-olah Yang Dan tak menua sedikit pun selama 22 tahun terakhir.

Yang Dan lahir di Hunan November 1973. Lulusan Beijing Broadcasting Academy pada 1995 itu langsung bekerja sebagai penyiar di China Meteorological Administration.

Baca:
Kucing Jadi Pedagang Ikan 
Pohon 5 Abad jadi Pohon Jodoh
Penumpang Keringkan Celdam di AC Pesawat 
Khatib Meninggal saat Ceramah Salat Jumat 

Dengan jabatannya Yang Dan membawakan sesi prakiraan cuaca di saluran China Central Television sejak saat itu.

Memulai karier sebagai penyiar di usia 22, belum lama ini Yang Dan mendapat hadiah bersamaan dengan peringatan Hari Perempuan Sedunia, yang jatuh pada Kamis (8/3/2018).

Dilansir Dailymail, Jumat (9/3/2018), video perjalanan karier Yang Dan diviralkan oleh China Central Television melalui Weibo, tak lama setelahnya, warganet menganggap Yang Dan sebagai Dewi Awet Muda.

Dari video yang viral tersebut tampak ditampilkan Yang Dan saat pertama kali siaran. Wajahnya tak jauh beda 10 tahun setelahnya dan lebih jauh lagi 22 tahun setelahnya.

“Banyak warganet menjadi dewasa atau tua melihat program yang dia bawakan [prakiraan cuaca]. Mereka semua heran, kenapa kami bertambah tua sedangkan Yang Dan tidak? Apa lagi? Tampaknya dia bertambah muda,” tulis China Central Television di Weibo.

Penasaran tampilan dengan tampilan Yang Dan dari tahun ke tahun? Intip videonya di bawah ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya