SOLOPOS.COM - Dua bocah pemulung mencari botol bekas hingga malam hari di Kabupaten Semarang. (Facebook.com-Ungaran)

Kisah inspiratif terkait bocah pemulung terlontar dari grup Facebook Ungaran.

Semarangpos.com, UNGARAN – Pengguna Internet (netizen) anggota grup Facebook Ungaran merencanakan penggalangan dana. Hal ini dilakukan para Facebooker Ungaran setelah salah seorang netizen mengungkap keberadaan dua anak perempuan yang memulung botol bekas.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Pengguna akun Facebook Adhi Suryo Diningrat, Rabu (14/9/2016) pukul 18.23 WIB, mengunggah foto yang menggambarkan dua anak perempuan. Mereka tampak duduk di trotoar jalan, karung putih hasil memulung ada di samping mereka.

Ia mengaku sepekan terakhir melihat kedua anak perempuan tersebut. Merasa iba, ia mengajak netizen anggota grup Facebook Ungaran untuk bersedekah.

“Seminggu ini tiap sore liat anak2 kecil ini dipgir jln antara dpn Gereja Giri Sonta sampai Sidomuncul berpakaian yg lusuh yg aq liat g prnah ganti baju. Pada mlm ini aq sempat tanya… mereka tiap hari cari botol bekas. Karena aq trgesa2 aq lupa tnya nama mereka. Sekiranya bila ada uang berlebih g ada slhnya sodakoh.. Trimakasih,” tulis pengguna akun Facebook Adhi Suryo Diningrat.

Hal ini sontak mendapat respons dari netizen anggota grup Facebook Ungaran. Hingga, Kamis (15/2016) pukul 20.27 WIB, informasi tersebut sudah mendapat lebih dari 180 komentar dan dibagikan lebih dari 15 kali.

Karena banyaknya netizen yang merasa iba, muncul wacana untuk melakukan gerakan sosial bersedekah bersama. Pengguna akun Facebook Eka Budhykingsdzulkarnaen menjadi orang pertama yang menyetujui wacana gerakan sosial tersebut. Ia mengajak netizen untuk melakukan koordinasi lebih lanjut.

“Saya gelem..nanti donasinya di atur bareng2..jarang kan ada organisasi pemuda tingkat kecamatan untuk masalah donasi,” tulis pengguna akun Facebook Eka Budhykingsdzulkarnaen

Informasi lain tentang dua anak perempuan itu pun sempat diungkap oleh netizen lain. Pengguna akun Facebook Bajank Keep Smile mengungkap bahwa dirinya sering melihat dua anak perempuan itu. Mereka sering terlihat di halte areal Tegal Panas, Kabupaten Semarang.

“Saya sering lht iku mas meh tak tanya yo ku selalu berpacu dngan wakt trus terkadang mereka makan di dpn bijas gp tpte pas halte di pinggir jalan tak kirain maenan di situ tp hmpir tiap hari,” tulis pengguna akun Facebook Bajank Keep Smile.

Ibuny jg dsitu mas,” tulis pengguna akun Facebook Nyonya Serllyn Aurora menambahkan informasi.

Tidak berhenti sampai di situ, ada juga Facebooker Ungaran yang memberi pandangan lain mengenai wacana penggalangan dana. Pengguna akun Facebook Jenderal Kumat Edane mengimbau agar para netizen tidak gegabah dalam memberikan bantuan.

Ojo podo gegabah om. Mending selidiki dlu n cermati dlu gmn latar belakangnya. Ntar yen salah bertindak kan mlh dadi ra apik mburine. Yo po ra lur. . . (Muhammad Rizal Fikri/JIBI/Solopos.com)

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya