SOLOPOS.COM - Sally Andrews (Youtube)

Kisah inspiratif kali ini tentang seorang wanita Australia yang menciptakan lagu tentang kartini.

Solopos.com, SOLO – Sally Andrews, seorang wanita asal New South Wales, Australia, kembali membuat warga dunia maya (netizen) kagum dengan karya teranyarnya tentang sosok Kartini. Dalam lagu bertajuk Teladan Kartini, ia menyampaikan kekagumannya terhadap sosok wanita yang menjadi salah satu pahlawan di Indonesia.

Promosi Mi Instan Witan Sulaeman

Sally mengaku lirik lagu tersebut ditulis dalam waktu sepekan. Dalam lagu tersebut, ia memakai irama musik yang pernah dibawakan Iggy Azalea dan Jennifer Hudson. Sally terinspirasi membuat lagu tentang Kartini dari teman-temannya di Indonesia. Berawal dari saran tersebut, ia akhirnya membaca berbagai buku tentang Kartini.

Menurut Sally, Kartini adalah sosok wanita yang sangat luar biasa. Meski kerap dianggap lemah, Kartini menunjukkan bahwa seorang wanita memiliki keberanian. Keberanian Kartini itulah yang kemudian dituangkannya dalam sebuah lagu.

“Saya mengagumi ketekunan dan komitmen Kartini untuk pendidikan dan kesetaraan bagi kaum wanita,” tutur Sally, seperti dikutip Solopos.com dari laman Facebook National Australia Indonesia Language Awards, Senin (24/4/2017).

Lagu tersebut kemudian dirilis di akun Youtube pribadi Sally. Tak hanya menulis liriknya, ia juga menyanyikan sendiri lagu tersebut. Ini bukan kali pertama baginya menciptakan lagu tentang pahlawan Indonesia. Pada November 2016, Sally telah menciptakan lagu bertajuk Presiden Soekarno.

Lagu yang menggambarkan Soekarno sebagai sosok yang cerdas, pandai, dan murah hati itu sukses mengantarkannya meraih penghargaan kategori Wild Card di ajang National Australia Indonesia Language Awards 2016. Penghargaan tersebut diberikan kepada mereka yang sedang belajar dan ikut membantu pengembangan bahasa Indonesia di Australia.

Berikut lirik lagu Teladan Kartini selengkapnya:

Inilah seorang pemudi cerita

Yang mencoba mengubah Indonesia

Lahir di Jawa Tenggah sebagai putri yang akan maju berkembang dan menjadi pandai

Dia cintai membaca buku-buku

Anak ini punya jenis perilaku

Dilarang dari sekolah- tidak marah tidak iri!

Dia memutuskan untuk mengajar sendiri!

Jangan lalai warisan dia

Jangan lupa

Teladan Kartini!

Dia melihat hambatan

Tapi tidak pernah menyerah

Kita akan tidak pernah lupa

Teladan Kartini!

Begitu dia mulai meneliti

Kartini sangat tanggap dan juga sangat teliti



Sekolah untuk cewek adalah tujuan dia

Pendidikan untuk wanita dan juga untuk pria

Dia cintai mengajar anak-anak

Tapi hidup dicuri dari mbak

Semangat Kartini masih membawah perubahan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya