SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JOGJA: Kinerja Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) Kecamatan Danurejan dinilai belum maksimal. Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kota Jogja mengetahui hal itu setelah mendapat laporan dari Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Danurejan.

“Danurejan belum maksimal seperti daerah [kecamatan] lainnya,” kata Ketua Panwaslu Kota Jogja, Heri Joko Setyo, di kantornya, kemarin (14/6). Menurut dia, hal itu dapat dilihat dari PPDP yang belum banyak bergerak memutakhirkan data pemilih dengan cara datang dari rumah ke rumah (door to door).

Promosi Liga 1 2023/2024 Dekati Akhir, Krisis Striker Lokal Sampai Kapan?

Menurut Heri, pihaknya rutin memantau pergerakan PPK, PPS, serta PPDP. “Kami memantau apakah PPDP sudah bekerja atau belum,” kata Heri. Menurut jadwal, pemutakhiran data pemilih oleh PPDP itu selesai pada 29 Juni 2011. Pemantauan tersebut dilakukan untuk mendapatkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang terbaik. DPT itu akan digunakan untuk pemilihan walikota Jogja bulan September mendatang.(Harian Jogja/Yodie Hardiyan)

Foto Ilustrasi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya