SOLOPOS.COM - Ilustrasi public speaker (Pinterest)

Solopos.com, SOLO – Kemampuan berbicara di depan umum alias public speaking memiliki peran penting saat seseorang masuk ke dunia kerja. Sebab, bisa saja pekerjaan menuntut Anda berkomunikasi dengan banyak orang.

Bisa juga suatu ketika mungkin saja Anda diminta melakukan presentasi di depan klien.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Bagi si pemalu, berbicara di depan umum tentu menjadi tantangan tersendiri. Orang pemalu biasanya merasa minder jika harus berhadapan apalagi berbicara di depan orang banyak. Meski demikian, bukan berarti Anda tidak bisa menjadi pembicara yang hebat.

Pepatah bijak mengatakan, tidak ada kata terlambat dalam belajar. Termasuk belajar menjadi pembicara sukses. Nah, mau tahu bagaimana kiat sukses menjadi seorang public speaker? Simak ulasan yang dihimpun Solopos.com dari Study, Sabtu (11/8/2018), berikut ini:

Bergaul

Kunci utama menjadi public speaker andal adalah memiliki kepercayaan diri yang tinggi. Nah, bagi si pemalu, cobalah bergaul dengan banyak orang. Pergaulan yang luas menghilangkan rasa canggung dalam berkomunikasi.

Tapi, jangan hanya menjadi orang yang pasif. Sesekali Anda juga harus aktif mengutarakan pendapat di hadapan teman dekat untuk meningkatkan rasa percaya diri.

Kursus

Tidak ada salahnya mengikuti kelas khusus public speaking di tempat kursus. Di tempat ini Anda akan diajarkan cara menjadi public speaker andal oleh ahlinya. Anda juga bisa mengikuti seminar khusus public speaker. Coba saja cek jadwal seminar terbaru di Tokopedia.

Latihan

Setelah kurus, tiba saatnya untuk melatih kemampuan public speaking. Anda bisa berlatih mandiri di depan kaca. Cara ini sangat ampuh meningkatkan percaya diri dan menghilangkan grogi. Anda bebas mengekspresikan diri saat berlatih.

Praktik

Terakhir, tiba saatnya untuk mempraktikkan semua yang telah dipelajari. Anda tidak akan pernah menjadi public speaker andal jika tidak pernah mencoba. Jadi, sebaiknya terima tawaran dari atasan ketika meminta Anda presentasi di depan klien.

Jika kebetulan tempat bertemu klien berada di luar kota, maka Anda harus mempersiapkan segala sesuatu dengan matang, termasuk soal transportasi. Kereta api menjadi solusi terbaik jika Anda hendak bepergian ke kota besar seperti Jakarta, Bandung, maupun Surabaya.

Bagi yang tidak ingin repot, beli saja tiket kereta secara online. Jika beruntung, ada berbagai promo tiket kereta yang bisa didapatkan di marketplace Indonesia terbesar, Tokopedia.

Anda bisa memesan tiket kereta api jarak jauh lengkap dengan nomor duduk yang diinginkan dengan sekali klik. Mudah bukan?

Tunggu apalagi, beli tiket kereta api mudah dan murah, #MulaiAjaDulu di Tokopedia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya