SOLOPOS.COM - Ketua JoMan, Immanuel Ebenezer. (detik.com)

Solopos.com, JAKARTA — Ketua Umum Relawan Jokowi Mania (JoMan), Immanuel Ebenezer, menyebut banyak garong yang berada di sekitar Presiden Joko Widodo.

Garong-garong tersebut, kata Ebenezer, menggerogoti kekuasaan dan citra Presiden.

Promosi BRI Kembali Gelar Program Pemberdayaan Desa Melalui Program Desa BRILiaN 2024

“Garong-garong di sekitar Pak Jokowi ini yang membahayakan pemerintahan Jokowi sebenarnya. Apalagi berkaitan dengan Jokowi tiga periode, mereka punya kepentingan dengan kekuasaannya. Orang-orang ini hanya pencari cuan,” tegas Noel, sapaan Immanuel Ebenezer, seperti dikutip Solopos.com dari kanal Youtube Akbar Faizal Uncensored, Sabtu (2/4/2022).

Baca Juga: Copot Ketua Jokowi Mania Immanuel Ebenezer, Erick Thohir Tuai Dukungan

Noel mengaku telah bertemu langsung dengan Presiden Jokowi dan menyampaikan orang-orang di sekitarnya yang ia sebut sebagai garong.

Saat ditanya Akbar Faizal tentang siapa garong-garong itu, Noel tidak menyebut nama. Namun ia memberi gambaran tentang perilaku orang-orang tersebut.

“Saya sudah sampaikan ke Pak Jokowi tentang garong-garong ini. Dan terbukti kan, begitu Pak Jokowi pergi (ke luar negeri), harga PCR langsung gila-gilaan. Minyak goreng dibikin langka dan harganya lalu mahal,” kata Noel yang dipecat sebagai komisaris di BUMN karena menjadi saksi meringankan untuk terdakwa kasus terorisme Munarman.

Baca Juga: Ketum Joman Immanuel Ebenezer Dicopot dari BUMN karena Bela Munarman?

Noel menyebut, banyak pendukung-pendukung palsu yang seolah-olah berjuang keras untuk Jokowi. Tapi sejatinya, kata dia, orang-orang tersebut adalah kaum oportunis yang hanya berharap duit dari mendukung Jokowi.

“Saya sedih demokrasi kita semakin buruk. Perpecahan dipelihara. Seolah-olah kebenaran ditentukan oleh aktivis-aktivis media sosial, seperti Deni Siregar itu,” katanya.

Seperti diketahui, Immanuel Ebenezer dicopot jabatannya di sebuah anak perusahaan BUMN, PT Mega Eltra. Immanuel Ebenezer dahulunya menjabat sebagai komisaris BUMN tersebut sebelum dicopot baru-baru ini karena alasan yang belum diketahui.

Baca Juga: Giliran PMI Dukung BUMN Copot Ketua Jokowi Mania Immanuel Ebenezer

Sebelumnya ia membuat heboh karena menjadi saksi meringankan untuk Munarman.

Immanuel Ebenezer merupakan putra kelahiran Riau pada 22 Juli 1975. Pria dengan nama lengkap Immanuel Ebenezer Gerungan itu akrab dipanggil dengan Noel. Ia merupakan alumnus Universitas Satya Negara Indonesia, Jakarta Selatan dan mengambil jurusan bidang sosial.

Sebagai Ketua JoMan, Noel terlibat dalam kampanye yang mendukung calon Presiden Joko Widodo beserta wakilnya, Ma’ruf Amin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya