SOLOPOS.COM - Ilustrasi Seragam PNS (Dok/JIBI/Solopos)

Kesejahteraan PNS tahun ini akan meningkat menyusul akan dinaikannya gaji.

Solopos.com, JAKARTA – Yuddy Chrisnandi selaku Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) memastikan kenaikan gaji pegawai negeri sipil (PNS), TNI, dan Polri untuk meningkatkan kesejateraan hidup pada tahun ini dapat terealisasi.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Saat ini Menpan-RB tengah mempersiapkan surat rancangan keputusan kenaikan gaji PNS kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Gaji PNS jadi [naik], saya sudah tanda tangan surat tentang kenaikan gaji berkala dan gaji 13 untuk PNS, TNI, dan Polri. Pekan depan saya akan merumuskan kepada Presiden untuk bisa disetujui,” ujar Yuddy kepada wartawan di Perumahan Menteri Widya Chandra Jakarta Selatan, Jumat (22/5/2015).

Sebagaimana diberitakan Okezone.com, Yuddy Chrisnandi menjelaskan, kenaikan gaji PNS, TNI, dan Polri bertujuan membantu meringankan kebutuhan mereka menjelang bulan puasa. “Biasanya memang Juni-Juli ya, itu karena kebutuhan mereka menjelang puasa dan lebaran bertambah,” lanjutnya.

Sedangkan untuk nominal kenaikan gaji tersebut, menurut Yuddy, bervariasi. Ia juga melihat dan menyesuaikan besaran kenaikan gaji tersebut sesuai inflasi ekonomi yang terjadi di Indonesia.

“Besarnya kurang lebih 4 persen, itu bergantung dari inflasi,” kata Yuddy.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya