SOLOPOS.COM - Tim Humble Basketball Academy yang diperkuat Jan Ethes keluar sebagai juara I basket Liga Solo Junior kategori KU-8. (Espos/Ichsan Kholif Rahman)

Solopos.com, SOLO — Kesatria Bengawan Solo (KBS) mendukung penuh Liga Solo Junior 2024 yang akan digelar awal bulan depan.

Kompetisi bola basket bertajuk Liga Solo Junior 2024 siap digelar pada 3 hingga 9 Maret 2024 di GOR Sritex Arena.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Kejuaraan basket bergengsi di Kota Bengawan ini menjadi gelaran ketiga yang selama ini rutin digelar.

Dalam rilis yang diterima Solopos.com, Senin (19/2/2024), kompetisi musim ini bakal mengundang klub-klub basket Kota Solo dan sekitarnya sebagai ajang pemain muda potensial untuk unjuk gigi.

Liga Solo Junior 2024 adalah gelaran ketiga kita. Kompetisi ini diharapkan selalu bergulir dari tahun ke tahun agar anak-anak punya ruang untuk berkompetisi sejak dini,” kata Ketua Liga Solo, Wahyu Wiji Nugroho.

Menurutnya, dengan adanya liga yang berkelanjutan dan berjenjang akan lahir bibit-bibit atlet basket dari Solo.

Dikatakan dia, antusiasme peserta semakin berlipat dengan hadirnya klub Kesatria Bengawan Solo (KBS) yang kini ikut berlaga di kompetisi IBL 2024.

“Hadirnya KBS di IBL semakin memberikan semangat dan motivasi anak-anak untuk berlatih sehingga menjadi pemain profesional,” jelas dia.

Musim ketiga ini, Wahyu sangat bersyukur jika Liga Solo Junior telah diterima dan didukung, baik oleh masyarakat Solo umumnya dan pecinta basket khususnya.

“Harapan kami Liga Solo Junior akan terus berkembang setiap tahunnya,” jelas dia.

Dari sisi teknis, kompetisi musim ini kembali mempertandingkan kategori kelompok umur 8 dan 10 tahun.

Pihaknya menargetkan ada 12 tim SMP kategori putra dan 6 tim SMP kategori putri.

Untuk kelompok sekolah dasar panitia Liga Solo Junior menargetkan ada sembilan peserta yang ikut berkompetisi dengan sistem putra-putri digabung.

Nantinya tim SMP putra dibagi 4 grup, putri 2 grup dan SD 3 grup dengan sistem setengah kompetisi.

Sedangkan pertandingan menggunakan durasi 10 menit tiap kali empat kuarter.

“Pendaftaran sudah dibuka mulai hari ini dan alhamdulllah disambut baik oleh sekolah. Bahkan beberapa sudah melakukan pendaftaran,” ucap Wahyu.

Sementara itu, Presiden Kesatria Bengawan Solo, Yakup Hasibuan menyambut antusias kembali digelarnya Liga Solo Junior 2024.

Menurutnya, hadirnya sedari awal salah satunya memiliki rencana jangka panjang, termasuk sebagai wadah pemain-pemain asal Kota Bengawan.

“Kami melihat besarnya semangat pegiat basket di Kota Solo. Dari sisi liga dan klub lokalnya luar biasa. Solo juga memiliki pembinaan basket yang berjenjang seperti Liga Solo dan tentu kami sambut dengan antusias,” kata Yakup Hasibuan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya