SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, BOYOLALI-</strong>Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Boyolali diharapkan mampu meningkatkan wawasan kebangsaan masyarakat. Mantapnya wawasan kebangsaan akan dapat menciptakan kerukunan, suasana yang aman dan kondusif serta meningkatkan toleransi dan kerukunan umat beragama.</p><p>Hal tersebut disampaikan Ketua FKUB Kabupaten Boyolali, Habib Masturi pada Rapat Koordinasi FKUB se-Soloraya di Pendapa Alit Rumah Dinas Bupati Boyolali, Kamis (5/4/2018).</p><p>&ldquo;Melalui FKUB ini, mari kita ajak masyarakat agar umat beragama mampu memupuk tali silaturahmi dan persaudaraan baik itu sesama umat maupun antarumat beragama,&rdquo; terang Habib.</p><p>Sementara Wakil Bupati (Wabup) Boyolali, M. Said Hidayat berpesan agar semua elemen masyarakat di Kabupaten Boyolali bisa terus menerus memupuk tali persaudaraan sehingga mampu terwujud suatu kesejukan antara masyarakat dengan pemerintah dalam pembangunan Kabupaten Boyolali.</p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ekspedisi Mudik 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya