SOLOPOS.COM - Ilustrasi pesawat milik maskapai Garuda Indonesia (Dwi Prasetya/JIBI/Bisnis)

Solopos.com, JAKARTA -- Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memberi pilihan mengundurkan diri atau dipecat kepada Direktur Utama (Dirut) Garuda Indonesia I Gusti Ngurah Askhara Danadiputra karena terbukti menyelundupkan onderdil motor gede (moge) Harley Davidson di pesawat Garuda Indonesia teranyar.

"Dewan komisaris sudah kirim surat dan komite audit sudah kirim surat, mohon maaf untuk menyelesaikan tidak secara individu dan kesepakatan. Integritas dan good corporate governance kami tingkatkan sebaiknya. Sebagai Menteri BUMN, saya akan memberhentikan Dirut Garuda," ungkap Erick Thohir yang dilansir dari Liputan6.com, Kamis (5/12/2019).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Warga Gunungkidul Diteror Ular Kobra, Paranormal Kewalahan

Lebih lanjut, Erick Thohir menjelaskan proses pemberhentian Ari Askhara sebagai Dirut Garuda akan melalui Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS).

Ekspedisi Mudik 2024

Ada Materi Khilafah di Ujian MAN Kediri, Kemenag Jatim Akan Tarik Soal

"Pemberhentian, ya, [tapi] tidak langsung bisa karena ini kan Tbk, jadi nanti ada RUPS lagi," bebernya.

Namun, Erick Thohir justru meminta pihak yang bersangkutan untuk mengundurkan diri daripada diberhentikan secara tidak hormat.

Patut Dicoba! Tips Agar Tidak Mendengkur Saat Tidur

"Seperti yang sudah saya sampaikan, saya harapkan individu yang terlibat mestinya mengundurkan diri daripada, mohon maaf, dicopot dengan tidak hormat. Itu kan ada sanksi sosialnya juga," tukasnya.

Dicopot Erick Thohir, Ini Dosa-Dosa Ari Askhara Sebagai Dirut Garuda Indonesia

Diberitakan Solopos.com sebelumnya, pesawat Garuda Indonesia seri anyar Airbus 330-900neo yang terbang dari Prancis menuju hanggar Garuda Maintenance Facility (GMF) pada 17 November 2019 lalu yang mengangkut boks kardus berisi berbagai barang mewah.

Batik Modern, Trend Fashion Kekinian yang Kian Mendunia

Petugas Bea Cukai menemukan isi boks tersebut adalah suku cadang motor mewah Harley Davidson bekas dan dua unit sepeda Brompton.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya