SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Antara)

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL-Partini, 45, warga Dusun Pugeran, Desa Karangsari, Kecamatan Semin, harus kehilangan uang tunai dan perhiasan senilai lebih dari Rp100 juta, Kamis (9/1/2014) siang.

Partini tidak sadar saat ditepuk keningnya oleh dua orang tak dikenal, sekitar pukul 12.30 WIB.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kanit Reskrim Polsek Semin Ajun Inspektur Polisi Satu Sumiran mengatakan, saat kejadian Partini sedang menjaga toko kelontongnya, lalu datang dua orang tak dikenal pria dan wanita. Dua orang itu berpura-pura ingin belanja. “Yang laki-laki tiba-tiba menepuk kening korban [partini],” kata Sumiran.

Setelah ditepuk keningnya Partini langsung tidak sadar dan mennuruti apa yang diperintahkan dua pelaku. Partini diajak untuk menunjukan brankas uang oleh wanita yang mengenakan kerudung.

Setelah membuka brankas, ia langsung menyerahkan uang tunai Rp89 juta yang ada di dalamnya. Partini juga diminta menyerahkan perhiasan kalung dan gelang senilai Rp25 juta.

“Setelah kedua pelaku pergi menggunakan motor, korban baru menyadari uang dan perhiasannya hilang,” ucap Sumiran.

Hingga Jumat (10/1/2014) ini, polisi masih melakukan penyelidikan pelaku pencurian yang diduga menggunakan ilmu gendam. Saat beraksi, pelaku pria mengenakan jaket hitam dan helem, sementara wanita mengenakan kerudung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya