SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SOLO — Harga bahan bakar minyak (BBM) belum naik. Tapi harga sejumlah kebutuhan bahan pokok di pasar tradisional di Kota Solo mulai merangkak naik. Di Pasar Legi, harga beras sudah naik Rp200 per kilogram.

Pedagang menduga kenaikan harga kebutuhan pokok itu terjadi karena adanya efek psikologis menjelang kenaikan harga BBM. Pedagang beras di Pasar Legi, Ali Wiyono, menyampaikan pada Selasa (30/4/2013), dia kulakan beras dengan harga lebih tinggi dari sebelumnya.

Promosi Sukomulyo Gresik Pemenang Desa BRILiaN Kategori Pengembangan Wirausaha Terbaik

“Untuk beras kualitas super naik Rp200 per kilogram. Jika sebelumnya saya beli dari pedagang besar harganya hanya Rp8.300 per kilogram, baru kemarin [Selasa] saya beli sudah Rp8.500. otomatis harga jual ke konsumen juga naik, yang sebelumnya hanya Rp8.800 per kilogram sekarang kembali lagi jadi Rp9.000 per kilogram,” kata Ali, saat ditemui Solopos.com di Pasar Legi, Rabu (1/5/2013).

Ekspedisi Mudik 2024

Selain beras, beberapa kebutuhan dapur yang merangkak naik di antaranya gula merah, merica, dan mie, baik mie rebus maupun mie goreng. Pedagang Sembako di Pasar Legi, Siti Nur Hayati, menyampaikan harga gula jawa awal pekan ini naik menembus Rp100.000 per 10 kilogram dari harga sebelumnya hanya Rp97.000 untuk ukuran yang sama. Merica naik dari Rp94.000 per kilogram menjadi 97.000 per kilogram. Kemudian harga mie goreng rata-rata juga naik dari Rp56.000 per kardus menjadi Rp60.000 per kardus. Mie rebus naik dari Rp50.000 per kardus menjadi Rp54.000 per kardus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya