SOLOPOS.COM - ILUSTTASI (Dwi Prasetya/JIBI/SOLOPOS)

ILUSTTASI (Dwi Prasetya/JIBI/SOLOPOS)

SEMARANG-Kepolisian Daerah (Polda) Jateng akan melakukan penjagaan semua lokasi stasiun pengisian bahan bakar (SPBU) menjelang kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) 1 April 2012.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kapolda Jateng Irjen Pol Didiek S Triwidodo, mengatakan langkah pengamanan SPBU dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya unsur tindak pidana, misalnya penimbunan BBM oleh pemilik.

“Kita akan jaga dan pantau seluruh SPBU yang ada di Jateng,” katanya kepada wartawan usai memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) sejumlah pejabat utama Polda di Mapolda, Jl Pahlawan, Kota Semarang, Jumat (16/3/2012).

Mengenai jumlah personil Polda yang diterjunkan, Kapolda menyatakan disesuaikan dengan situasi, kondisi dan jumlah jumlah SPBU yang ada. “Penjagaan ini bisa dilakukan selama 24 jam atau hanya beberapa jam saja, melihat situasi di lapangan,” tandasnya.

Langkah pengamanan yang dilakukan polisi ini, kata Dideik untuk memberikan rasa aman dan ketenangan kepada masyarakat yang ingin mengisi BBM di SPBU. “Pengamanan ini agar tak sampai terjadi tindak pidana di SPBU, seperti pemilik menimbun BBM yang merugikan masyarakat,” kata Kapolda.

Berdasarkan data Pertamina Rigional Jatang dan DIY, jumlah SPBU di Jateng mencapai 691 buah.

Sementara empat pejabat utama Polda Jateng yang melakukan Sertijab yakni, Kepala Biro (Karo) Operasi dari Kombes Pol Ghufron kepada Kombes Pol Subandi. Karo Perencanaan Umum dan Anggaran (Rena) dari Kombes Pol Mochamad Syaril kepada Kombes Pol Immanuel Larosa, Karo Sarana dan Prasarana (Sarpras) dari Kombes Pol Sudarsono kepada Kombes Pol Mudoko.

Kepala Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Dokkes), dari Kombes Pol dr Budiyono kepada Kombes Pol dr Musyafak, serta pengisian jabatan Kepala Rumah Sakit Bhayangkara tingkat III Semarang yakni AKBP Drg Glen Kaunang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya