SOLOPOS.COM - Foto ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Istimewa)

Foto ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Istimewa)

Harianjogja.com, BANTUL – Marsiyem, istri almarhum Fuad Mohamad Syarfudin alias Udin, wartawan Harian Bernas yang meninggal 17 tahun lalu, mengaku tidak yakin akan keseriusan aparat kepolisian dalam mengusut tuntas dugaan kasus pembunuhan terhadap suaminya.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Sejak awal memang polisi sudah membuat kami rabu. Dan tidak ada perkembangan apa-apa selama 17 tahun kalau memang benar kasus ini masih ditangani. Jadi saya kok pesimis,” ujar Marsiyen kepada Harian Jogja di sela menghadiri upacara bendera dan pengukuhan Udin pahlawan pers oleh Wartawan Bantul, akhir pekan lalu.

Marsiyem mengaku sudah menyampaikan keterangan beberapa kali kepada penyidik sejak meninggalnya sang suami.

Hanya, sangat sedikit pertanyaan mengarah pada upaya melacak modus pembunuhan. Tetapi, polisi justru mengarah pada isu perselingkuhan yang sangat tidak masuk akal.

Istri Udin sampai saat ini tetap meyakini suaminya meninggal terkait pemberitaan selama bertugas di Harian Bernas. Terlebih, di mata Marsiyem, suaminya adalah sosok wartawan yang memang ‘blak-blakan’ dalam setiap memberitakan.

“Mas Udin orangnya memang begitu. Jadi saya yakin mas Udin meninggal karena pekerjaannya wartawan. Ia blak-blakan dan selalu meyakinkan saya tidak perlu takut apabila memang yang dilakukan untuk kebenaran, fakta dan kepentingan masyarakat,” ungkapnya.

Selama mendampingi Udin, Marsiyem tidak menampik kerap menemui kejanggalan seperti beberapa kali ditemui orang dan sekadar memastikan rumah tinggal wartawan Udin, beberapa minggu sebelum akhirnya peristiwa terjadi.

“Sampai akhirnya peristiwa itu terjadi. Sayalah yang membukakan pintu untuk tamu yang datang mengenakan pakaian cukup rapi dan belum kami kenal sebelumnya. Dan kejadian itu menimpa mas Udin,” kenang Marsiyem.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya