SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Solopos/Antara)

Kekeringan Temanggung mengakibatkan sejumlah daerah mengalami krisis air bersih.

Kanalsemarang.com, TEMANGGUNG-Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, mengurangi distribusi bantuan air bersih ke daerah kekeringan karena anggaran menipis.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Kalau biasanya dalam sehari mendistribusi 20 tangki maka akhir-akhir ini BPBD hanya medistribusi 10 hingga 15 tangki air bersih,” kata Kepala Pelaksana Harian BPBD Kabupaten Temanggung, Agus Sudaryono di Temanggung, Rabu (28/10/2015).

Ia mengatakan tahun ini APBD Kabupaten Temanggung menganggarkan dana Rp80 juta untuk pengadaan air bersih menghadapi kemarau. Anggaran tersebut setara dengan 400 tangki dan dana siap pakai dari BNPB memperoleh 600 tangki.

Menurut dia anggaran tersebut sudah habis untuk droping air bersih yang dimulai sejak Juli 2015.

“Dana dari APBD dan dana siap pakai dari BNPB sudah habis. Kalau dari anggaran perubahan prosedurnya panjang dan keburu terdesak kebutuhan. Untuk sementara ini kita mengandalkan CSR dari BUMD dan perusahaan-perusahaan swasta,” katanya.

Ia mengatakan saat ini BPBD baru mendapatkan dana untuk penyaluran air bersih sekitar 50 tangki, padahal kebutuhannya diperkirakan mencapai 150 tangki hingga tiba musim hujan nanti.

Berdasarkan prakiraan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) bahwa hujan baru turun pada akhir November 2015.

Ia menuturkan permintaan bantuan air bersih saat ini semakin bertambah seiring berlangsungnya kemarau panjang. Beberapa dusun di dua Kecamatan yaitu Bulu dan Wonoboyo yang tahun-tahun sebelumnya tidak minta bantuan, tahun ini mengajukan permintaan droping air.

Ia menyebutkan saat ini terdapat 88 dusun di 46 desa yang tersebar di 13 kecamatan yang mengajukan permintaan air bersih ke BPBD.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya