SOLOPOS.COM - Kondisi Tukul saat di Rumah sakit Bhayangkara, ia mengalami patah tulang dibeberapa bagian tubuh serta luka parah di bagian muka. Tukul menjadi korban penganiayaan yang dilakukan oleh puluhan Warga Pandungrejo, Kadirojo, Purwomartani, Sleman, pada Rabu (14/9/2016). ( Yudho Priambodo/JIBI/Harian Jogja)

Kekerasan Sleman dialami warga Kalasan.

Harianjogja.com, SLEMAN — Kekerasan Sleman dialami warga Dalangan, Tirtomartani, Kalasan, Tukul Suhardi, 50. Dia mengalami patah tulang rusuk kanan, hidung, dan pelipis mata. Ia juga mengalami pembengkakan di bagian mata dan luka parah dibagian tubuh lainnya.

Promosi Banjir Kiper Asing Liga 1 Menjepit Potensi Lokal

Siang hari saat Pihak Keluarga melaporkan balik atas tindak penganiayaan ini, Anak pertama Tukul, Retno Wulandari bertemu dengan Slamet warga Pandungrejo, Kadirojo, Purwomartani, Kalasan yang saat itu sedang dimintai keterangan oleh polisi.

“Slamet kemudian bercerita, awalnya dia yang dituduh maling oleh pemilik kambing bernama Mujiyanta. Sebelumnya Slamet sudah dihajar oleh Mujiyanta dan anaknya karena dituduh mencuri hingga diancam ia akan dipukul dengan Batako jika tidak mengakui perbuatan tersebut,” kata Retno, Kamis (15/9/2016)

Retno menambahkan, ia tidak mengetahui apakah sebenarnya Slamet ini pelaku yang sebenarnya atau bukan. Tapi ketika tertekan karena dipaksa menyebut nama pelaku pencurian dan membuktikan bukan dia pelakunya, Slamet ini justru menyebut nama Tukul dan mengarang cerita kalau Tukul pelakunya. Dari situlah akhirnya Mujiyanta yang mengajak puluhan warga lainnya untuk mendatangi rumah Tukul dan menghajarnya begitu saja.

“Si Slamet ini juga gila, asal sebut nama orang yang tidak tahu apa-apa. Tidak jelas alasan apa dia menyebutkan nama Bapak saya, sementara dia sadar kalau bapak saya bukan pelakunya,” Tegas Retno.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya