SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, LOS ANGELES Kehadiran Michelle Obama menjadi momen mengesankan di pergelaran Grammy Awards 2019. Michelle Obama membuka acara yang digelar si Staples Center, Los Angeles, Amerika Serikat, Minggu (10/2/2019), waktu setempat bersama dengan Alicia Keys, Lady Gaga, Jennifer Lopez, dan Jada Pinkett Smith.

Musik memiliki arti tersendiri bagi Michelle Obama. Musik membantu menceritakan kisah tentang kehidupannya. “Mulai dari rekaman-rekaman Motown yang saya dengarkan di Southside (Chicago) hingga lagu-lagu Who Run the World yang mendorong semangat saya selama satu dekade terakhir, musik selalu membantu saya menceritakan kisah diri sendiri,” kata Michelle Obama saat membuka acara 61st Grammy Awards seperti dikabarkan People, Senin (11/2/2019).

Promosi Kisah Inspiratif Ibru, Desa BRILian Paling Inovatif dan Digitalisasi Terbaik

Musik menyatukan semua orang. Menurut Michelle Obama, musik membantu banyak orang saling mendengarkan dan membuka diri. “Musik memungkinkan kita untuk saling mendengarkan dan membuka diri,” sambung dia.

Mantan Ibu Negara Amerika Serikat ini sekaligus memberikan dukungan kepada sahabatnya, Alicia Keys. Michelle Obama mengungkapkan kecintaannya terhadap musik hingga mendapatkan kesempatan istimewa itu melalui Twitter.

“Sebagian besar pertemanan muncul dari wanita. Itulah sebabnya saya sangat senang berada di sini untuk Alicia Keys di Grammy Awards. Dia adalah orang yang paling sederhana dan peduli yang pernah kutemui. Musik yang menyatukan kita,” terang Michelle Obama.

Dalam kesempatan istimewa itu, Michelle Obama tampil dengan dandanan kasual. Dia mengenakan setelan hitam-perak. Rambutnya dibiarkan tergerai membuat penampilannya lebih elegan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya