SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, WUHAN – Wakil Indonesia nomor ganda putri bertumbangan di babak pertama Kejuaraan Asia Bulu Tangkis 2019. Indonesia pun tinggal mempunyai Della Destiara/Rizki Amelia di babak kedua nanti.

Tiga ganda putri Indonesia dipastikan tumbang pada babak pertama Kejuaraan Asia Bulu Tangkis, Rabu (24/4/2019). Pasangan Yulfira Barkah/Jauza Fadhila menjadi yang pertama tersingkir. Mereka dibekuk wakil Malaysia, Anna Ching Yik Cheong/Lim Chiew Sien dengan skor 10-21 dan 17-21.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang diandalkan di nomor ini pun tumbang. Pasangan peringkat kelima dunia ini takluk dari pasangan China, Li Wenmei/Zheng Yu. Greysia/Apriyani kalah dua game langsung dengan skor 12-21 dan 17-21 dalam tempo 41 menit.

Kekalahan juga didapat pasangan Agatha Imanuela/Siti Fadia Silva. Agatha/Siti tak berkutik saat menghadapi pasangan Thailand, Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai. Pasangan muda Indonesia ini kalah dengan skor 11-21 dan 12-21 dalam tempo 34 menit.

Hanya Della/Rizki yang berhasil melaju ke babak kedua Kejuaraan Asia Bulu Tangkis 2019. Kemenangan Della/Rizki ini didapat lantaran sang lawan, Chayanit Chaladchalam/Phataimas Muenwong (Thailand) yang mengundurkan diri.

Di babak kedua, Della/Rizki akan menghadapi pasangan China Dong Wenjing/Feng Xueying. Dong/Feng lolos setelah secara mengejutkan bisa menaklukkan unggulan kedua turnamen asal Jepang, Misaki Matsumoto/Ayaka Takahashi, dengan skor 21-18 dan 21-19.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya