SOLOPOS.COM - Kedua adik Bibi Andriansyah. (Instagram/@fuji_an)

Solopos.com, SOLO-Kedua adik Bibi Andriansyah, Fadly Faisal dan Fuji, masih belum mau bertemu Tubagus Joddy dan keluarganya. Mereka mengaku masih sakit hati lantaran pria itulah yang menjadi pengemudi mobil saat kecelakaan maut itu terjadi.

Kedua adik Bibi juga menerima 100 persen atas meninggalnya sang kakak dan kakak ipar mereka, Vanessa Angel, dalam kecelakaan di tol Jombang-Mojokerto. Bahkan sebelum kecelakaan maut itu terjadi, sang pengemudi sempat mengunggah video di Instagram story yang memperlihatkan kecepatan mobil saat itu.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Saat bertemu kedua orang tua Joddy, kedua adik Bibi tersebut mengaku tidak bisa bertemu. Mereka belum mau bertemu.

“Kemarin orangtuanya mau nyamperin kita ya. Tapi kita belum bisa,” kata Fadly saat jadi bintang tamu Pagi-Pagi Ambyar, seperti dikutip dari Suara.com, Kamis (11/11/2021).

Kesempatan itu datang di Rumah Sakit Bhayangkara, Surabaya. Ketika itu, Fadly dan Fuji ingin menjemput keponakan mereka, Gala, yang selamat dari kecelakaan. Di rumah sakit tersebut, Joddy juga sedang jalani perawatan.

Baca Juga: Doddy Sudrajat Kaget Tubagus Joddy Baru Bisa Mengendarai Mobil

“Kita belum siap. Belum mau sih,” kata Fuji.

Disinggung apa alasan belum mau bertemu mereka, jawaban Fadly dan Fuji senada. “Sakit hati,” kata Fadly.

“Belum rela aja,” ujar Fuji menimpali.

Sebelum ini, kekesalan Fuji terhadap Joddy juga terungkap di media sosial. Tak lama setelah kecelakaan terjadi, Fuji mampir di kolom komentar unggahan terakhir Joddy di Instagram. Dia cuma menulis, “Lo jahat.”

Baca Juga: Norak Jadi Trending Gara-Gara Panitia Mandalika Bongkar Kargo Peserta

Sayangnya komentar yang ditulis Fuji itu dihapus sehingga tidak lagi terlacak jejaknya di akun Instagram Tubagus Joddy. Namun sejumlah warganet sempat memergoki dan mengamankan komentar itu.

Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah tewas dalam kecelakaan di tol Jombang-Mojokerto pada 4 November 2021. Mobil yang dikendarai Tubagus Joddy menabrak beton pembatas jalan hingga terpental hingga puluhan meter.  Tiga orang lainnya selamat dalam peristiwa tersebut. Mereka adalah anak Vanessa dan Bibi, Gala; pengasuh; dan sopir, Tubagus Joddy.

Sebelumnya,  ayah almarhum Bibi Andriansyah juga mengungkap bahwa pihak keluarga sopir belum bertemu dengannya untuk meminta maaf.  “Keluarganya kan belum ada tanda-tandanya ngomong sama kita, jangankan minta maaf. Itu kan terlalu fatal ya, dua-duanya anak saya fatal, gimana perasaan saya,” ujar Faisal.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya