SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Wonogiri (Espos)–Koalisi Partai Demokrat bersama tujuh partai non parlemen mulai dibayangi perpecahan, menyusul pernyataan pengurus salah satu pendukungnya, Partai Bulan Bintang (PBB), yang menolak mendukung pasangan Mulyadi-Edy “Sumba” Purwanto.

Penolakan tersebut dipicu sikap Ketua DPC PBB, Muh Zaini, yang dinilai kurang komunikatif dan tidak akomodatif. Zaini dikatakan kerap mengambil sikap sepihak, mengambil keputusan tanpa membicarakan dulu dengan pengurus lainnya.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Wakil Ketua DPC PBB Wonogiri, Abdullah Ibrahim mengungkapkan, sikap tersebut menimbulkan kekecewaan di kalangan pengurus dan kader, termasuk para anggota Majelis Pertimbangan Cabang (MPC) dan Laskar Hizbullah. Sebagai ungkapan kekecewaan tersebut, mereka memilih untuk mendukung pasangan yang diusung Partai Golkar, yaitu Sutadi dan Paryanti.

shs

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya