SOLOPOS.COM - Ilustrasi korban kecelakaan (JIBI/Harian Jogja/Dok)

Kecelakaan Wonogiri terjadi di depan Polsek Selogiri menyebabkan 1 korban tewas.

Solopos.com, WONOGIRI – Peristiwa tabrak lari terjadi di ruas jalan Wonogiri-Solo tepatnya di depan Polsek Selogiri, Wonogiri, Selasa (21/7/2015), melibatkan sepeda motor dengan mobil. Akibatnya, pengendara motor tewas seketika.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Informasi yang dihimpun , peristiwa kecelakaan terjadi pukul 16.45 WIB. Korban tewas pengendara motor bernama Wawan Tri Susilo, 25, warga Lingkungan Sanggrahan, Kelurahan Giripurwo, Kecamatan/Kabupaten Wonogiri.

Ekspedisi Mudik 2024

Sedangkan mobil yang terlibat kecelakaan sejenis mobil niaga berpelat B.

Kedua kendaraan dikabarkan melaju searah dari arah utara atau Sukoharjo. Seusai kejadian, pengemudi mobil yang belum diketahui identitasnya melarikan diri ke arah utara lagi setelah memutar arah.

Seorang anggota polisi Polsek Selogiri dikabarkan mengejar mobil pelaku tabrak lari. Namun, pengejaran yang dilakukan hingga simpang lima Sukoharjo tak membuahkan hasil.

Kemudian, satuan lalu lintas (Satlantas) Polres Wonogiri berkoordinasi dengan Satlantas Polres Sukoharjo. Polisi melakukan penyisiran dan menemukan mobil dan pengemudinya di Sukoharjo.

Kapolres Wonogiri, AKBP Windro Akbar Panggabean, melalui Kasatlantas Polres Wonogiri, AKP Sri Ningsih Iriani, membenarkan adanya penangkapan pelaku tabrak lari di Sukoharjo.

“Anggota masih menjemput pelaku ke Sukoharjo. Selanjutnya polisi akan memeriksa pelaku sehingga kronologi kejadian jelas,” ujar Kasatlantas.

Dia mengatakan, informasinya pelaku warga Pemalang sedangkan mobil berpelat nomor B.

“Korban sendiri mengendarai sepeda motor Honda CB150R berpelat nomor AD 5151 SI. Korban menderita luka di bagian kepala,” beber dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya