SOLOPOS.COM - Ilustrasi kecelakaan lalu lintas. (JIBI/Solopos/Dok.)

Kecelakaan Sragen menimpa seorang pedagang kaki limas di Jl Diponegoro.

Solopos.com, SRAGEN — Seorang pedagang kaki lima (PKL) asal RT 008/RW 003 Teguhan, Sragen Wetan, Sragen, Sumardi, 40, tertabrak motor saat mendorong gerobak di depan Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispendukcapil) Jl. Diponegoro No. 08 Sragen, Rabu (19/8/2015) pukul 02.30 WIB. Pedagang itu mengalami patah tulang pada kaki kiri, tangan kanan lecet, dan masih dirawat di RSI Amal Sehat Sragen.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Informasi yang dihimpun Solopos.com, Rabu petang, kecelakaan tersebut berawal saat Sumardi mendorong gerobaknya dari arah barat ke timur.

Sementara di belakangnya terdapat seorang pengendara motor Honda Supra berpelat nomor AD 4216 FN, Ari Atman, 36, berjalan searah. Warga asal Sidomulyo RT 050/RW 015, Sragen Wetan, Sragen itu bermaksud mendahului Sumardi yang fokus mendorong gerobaknya.

Saat mendahului Sumardi, motor yang dinaiki Ari Atman kurang ke kanan sehingga menabrak Sumardi. Sumardi pun terjatuh dan tidak berjalan karena kaki kirinya patah. Sementara Ari Atman mengalami luka-luka pada bagian pipi dan lutut sebelah kanan. Warga setempat langsung membantu korban dan membawanya ke RSI Amal Sehat.

Kasubag Humas Polres Sragen, AKP Saptiwi, mewakili Kapolres Sragen AKBP Ari Wibowo membenarkan peristiwa kecelakaan lalu lintas tersebut. Dia mengatakan sesuai dengan prosedur penanganan kecalakaan lalu lintas, aparat Satlantas langsung mendatangi tempat kejadian perkara.

Aparat Satlantas, kata dia, melakukan olah tempat kejadian perkara dan membantu mengevakuasi korban ke rumah sakit terdekat. “Saya menerima informasi kecelakaan itu dari personel Polres Sragen,” kata Saptiwi saat dihubungi Solopos.com, Rabu malam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya