SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Kecelakaan Solo, polisi meminta warga mewaspadai 4 lokasi black spot Jl. Slamet Riyadi.

Solopos.com, SOLO–Satuan lulu lintas (Satlantas) Polresta Solo mewaspadai empat lokasi black spot atau jalur tengkorak di Jl. Slamet Riyadi. Pemasangan spanduk berisikan tulisan daerah rawan kecelakaan (lakalantas) dilakukan di empat lokasi tersebut.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Wakasatlantas Polresta Solo, AKP Made Ray Ardana, mengatakan keempat lokasi black spot di Jl. Slamet Riyadi yakni di pertigaan Stadion Sriwedari, depan Plaza Sriwedari, perempatan Luwes, dan perempatan Ngarsopuro. Dari empat lokasi black spot tersebut paling banyak terjadi lakalantas adalah di pertigaan Stadion Sriwedari dan Plaza Sriwedari.

Ekspedisi Mudik 2024

“Kami memasang spanduk tulisan daerah rawan lakalantas di lokasi tersebut. Hal itu dilakukan agar masyarakat berhati-hati saat melintas di jalan rawan lakalantas,” ujar Ardana saat ditemui Solopos.com di Kantor Satlantas Polresta Solo, Kamis (29/9/2016).

Ardana mengatakan sebagian besar lakalantas di Jl. Slamet Riyadi terjadi di pertigaan Stadion Sriwedari dan Plaza Sriwedari. Lakalantas di pertigaan Stadion Sriwedari, terjadi akibat kendaraan dari Jl. Bhayangkara memotong jalan menuju ke arah jalan Solo Paragon. Sementara lakalantas di depan Plaza Sriwedari akibat kendaraan banyak menyeberang ke Jl. dr Supomo begitu saja disaat jalan ramai. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan di Jl. Slamet Riyadi sampai sekarang.

Ia mengakui setelah diberlakukan sistem satu arah (SSA) Purwosari-Gendengan, kendaraan yang melintas di Jl. Slamet Riyadi bertambah banyak khususnya roda empat. Hal itu yang memicu munculnya black spot di Jl. Slamet Riyadi.

“Kami mengimbau kepada pengguna jalan untuk mengurangi kecepatannya saat melintas di empat lokasi black spot di Jl. Slamet Riyadi,” kata dia.

Kasatlantas Polresta Solo, Kompol Prayudha Widiatmoko, mengatakan lokasi rawan lakalantas di Kota Solo juga terjadi di jalan Jl. Ahmad Yani tepatnya di pertigaan Basuki Rahmad sampai dengan depan pabrik toko kertas Kiky. Selain itu, di Jl. Adisucipto tepatnya perempatan Jl. Pakel serta di Jl. Yos Sudarso tepatnya di Pasar Harjodaksino sampai perempatan Dawung.

“Kami sudah memasang spanduk imbauan kepada masyarakat agar berhati-hati saat melewati jalan rawan lakalantas. Pemasangan spanduk tersebut sangat efektif dan sekarang lakalantas di lokasi black spot berkurang,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya