SOLOPOS.COM - Kecelakaan di dekat SPBU Mangkang, Kota Semarang, Jateng, Selasa (29/11/2016) malam. (Facebook.com- Adhimaz KeVin Mahendra Ayahboenda)

Kecelakaan yang melibatkan dua pengendara sepeda motor terjadi di dekat SPBU Mangkang, Semarang.

Semarangpos.com, SEMARANG – Kecelakaan lalu lintas terjadi di dekat stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) Mangkang, Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), Selasa (29/11/2016) malam. Kecelakaan tersebut melibatkan dua sepeda motor, Yamaha Vixion dan Honda Vario.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Informasi tersebut diungkapkan seorang saksi mata pengguna akun Facebook Adhimaz KeVin Mahendra Ayahboenda melalui grup Liputan Kendal Terkini. Ia memaparkan kecelakaan berawal saat pengendara yang menggunakan sepeda motor Honda Vario itu selesai mengisi bahan bakar di SPBU Mangkang. Ketika hendak menyebrang jalan, tiba-tiba dari arah barat melaju sepeda motor Yamaha Vixion.

Sepeda motor Honda Vario yang sudah terlanjur berada di tengah jalur jalan kemudian tertabrak karena dua pemotor tersebut sama-sama tak bisa menghindar. Dua sepeda motor itu lantas dievakuasi ke pos keamanan di SPBU Mangkang tersebut.

Pengguna akun Facebook Adhimaz KeVin Mahendra Ayahboenda juga menjelaskan bahwa dua pengendara motor itu berkendara sendirian alias tak berboncengan. “Vixion sendirian, Vario sendirian,” tulisnya.

Berdasarkan foto yang diunggah tersebut, terlihat sepeda motor Yamaha Vixion mengalami kerusakan parah di bagian depan, sedangkan sepeda motor Vario mengalami kerusakan di bagian belakang. Pengunggah foto kecelakaan itu juga memaparkan bahwa tak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut. Kedua pengendara sepeda motor itu hanya mengalami luka ringan.

Publik pengguna Internet (netizen) yang menanggapi kiriman foto kecelakaan itu mengimbau seluruh pengguna jalan agar lebih berhati-hati dalam berkendara. “Buat kawan-kawan hati-hati di jalan. Banyak yang naik motor seenaknya sendiri. Lebih waspada,” imbau pengguna akun Rendra Adiguna Law dalam kolom komentar. (Ginanjar Saputra/JIBI/Semarangpos.com)

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya