SOLOPOS.COM - Kondisi sepeda motor yang terlibat kecelakaan lalu lintas di ruas jalan raya Solo-Jogja, Desa Geneng, Kecamatan Prambanan, Selasa (19/4/2022) siang. (Istimewa)

Solopos.com, KLATEN — Sebanyak dua truk dan satu sepeda motor terlibat kecelakaan lalu lintas di ruas jalan raya Solo-Jogja, tepatnya di Dukuh Ngangkruk, Desa Geneng, Kecamatan Prambanan, Selasa (19/4/2022) siang. Akibat kejadian itu, satu orang meninggal dunia dalam perjalanan menuju ke rumah sakit.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Solopos.com, kecelakaan itu bermula ketika pengemudi truk boks berinisial EP, 31, warga Gamping, Kabupaten Sleman melaju dari arah Klaten menuju Jogja. Sesampainya di wilayah Geneng, pengemudi berniat berbelok ke lajur sebaliknya atau ruas jalan raya Jogja-Solo melalui bukaan median jalan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Di saat bersamaan, ada sepeda motor yang dikemudikan SPD, 37, berboncengan dengan pria berinisial SDM, 46. Keduanya warga Desa Karangturi, Kecamatan Gantiwarno, Kabupaten Klaten.

Lantaran jarak yang terlampau dekat, sepeda motor menabrak truk pada sisi kanan. Satu unit truk yang dikemudikan UDK, 41, warga Grogol, Kabupaten Sukoharjo yang berjalan di belakangnya juga menabrak truk boks tersebut serta menabrak median jalan.

Baca Juga: Misterius, Penyebab 2 Warga Solo Meninggal Kecelakaan di Jl Jogja-Solo

Akibat kejadian itu, pengemudi dan pembonceng sepeda motor mengalami luka-luka dan dilarikan ke rumah sakit. Pengendara sepeda motor berinisial SPD mengalami luka ringan, yakni lecet pada beberapa bagian tubuh.

Pembonceng sepeda motor berinisial SDM mengalami luka pada sejumlah bagian tubuh. Saat dalam perjalanan ke rumah sakit, SDM meninggal dunia. Sementara, SPD menjalani perawatan di rumah sakit.

Menindaklanjuti kejadian tersebut, Satlantas Polres Klaten melakukan olah TKP serta meminta keterangan sejumlah saksi guna menelusuri penyebab kecelakaan. Barang bukti berupa kendaraan yang terlibat kecelakaan dibawa ke Unit Laka Satlantas Polres Klaten untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Baca Juga: Ada 189 Kecelakaan di Klaten dalam Sebulan, Ini 2 Penyebab Utamanya

Kasatlantas Polres Klaten, AKP Muhammad Fadhlan, melalui Kanit Gakkum Satlantas Polres Klaten, Iptu Slamet Riyadi, menjelaskan sopir kedua truk tak mengalami luka. Polisi masih mendalami penyebab pasti kecelakaan tersebut.

“Kami mengimbau agar pengendara ketika akan berputar arah atau membelok pastikan kondisi lalu lintas di berbagai sisi aman baik sisi kanan atau kiri. Selain itu, lebih berhati-hati lagi terutama di jalan raya dengan kondisi jalur lurus. Jaga kecepatan kendaraan sehingga ketika ada sesuatu mendadak terjadi di depan bisa segera menghindari,” kata dia, Selasa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya