Info-mudik
Minggu, 19 Agustus 2012 - 00:08 WIB

KECELAKAAN LALU LINTAS: Mobil Pemudik Serempet Median Jalan Adisucipto Solo

Redaksi Solopos.com  /  R. Bambang Aris Sasangka  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SOLO – Sebuah mobil Toyota Kijang ber-Nopol B 8698 CH menyerempet median jalan sepanjang 25 meter di Jl Adi Sucipto, Solo, Sabtu (18/8/2012) malam. Tak ada korban jiwa atau luka dalam kecelakaan tunggal tersebut, namun kerugian material ditaksir mencapai jutaan rupiah.

Informasi yang dihimpun Solopos.com, semula mobil yang dikendarai Sahrial, 55, warga Tangerang PNS Kementerian Keuangan itu melaju dari arah barat ke timur. Tepat, di depan PDAM Solo, tiba-tiba mobil yang dikendarai Sahrial oleng ke kanan dan menyerempet pembatas jalan. Akibat kejadian tersebut, bodi mobil bagian kanan rusak.
“Saya tidak melihat kalau ada median jalan. Saya tidak mengantuk sebenarnya saat mengemudi,” katanya saat ditemui Solopos.com.

Advertisement

Sahrial mengatakan dirinya bersama delapan penumpang mobil lainnya hendak mudik ke Wonogiri. “Di dalam mobil ada anak-anak juga. Tapi, yang penting tidak ada yang terluka,” katanya.

Kecelakaan tunggal tersebut saat ini ditangani Lantas Polresta Solo. Satu unit mobil derek difungsikan untuk menarik mobil yang sudah tidak bisa berjalan gara-gara ban bagian depan pecah. “Terpaksa, saya akan mencari mobil lain untuk pulang ke Wonogiri,” ujarnya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif