SOLOPOS.COM - Warga menonton dua truk boks yang rusak setelah terlibat tabrakan di jalur jalan Kudus-Pati, km 11 wilayah Kecamatan Jekulo, Kabupaten Kudus, Jateng, Kamis (9/11/2017). (JIBI/Solopos/Antara/Akhmad Nazaruddin Lathif)

Kecelakaan lalu lintas berupa tabrakan frontal 2 unit truk boks di Kudus bertambah menjadi 3 orang.

Semarangpos.com, KUDUS — Korban meninggal dunia dalam tabrakan frontal antara dua unit truk boks di jalur jalan Kudus-Pati, km 11, wilayah Kecamatan Jekulo, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Kamis (9/11/2017) pagi, bertambah. Kecelakaan lalu lintas di wilayah Polres Kudus itu kini tercatat tiga orang.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Direktur Umum Rumah Sakit Mardi Rahayu Kudus Pujianto mengungkapkan korban kecelakaan yang dibawa ke RS Mardi Rahayu Kudus tercatat empat orang. Tiga dari empat orang itu meninggal dunia, sedangkan satu orang lainnya menjalani rawat jalan.

Ketiga korban tewas dalam kecelakaan di Kudus itu adalah Satukan, 53, dan Saroni, 46, yang sama-sama warga Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, serta Jejen Nana Sapna, 62, asal Cimahi, Jawa Barat. Sementara itu, korban selamat yang menjalani rawat jalan adalah Dani Ramdani, 25, asal Kabupaten Kulonprogo, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Jasad Jejen Nana Sapna, menurutnya sudah diambil terlebih dulu oleh keluarganya untuk dipulangkan ke Cimahi. Sedangkan keluarga dua korban meninggal asal Pasuruan, sebagaimana dipublikasikan Kantor Berita Antara, Jumat (10/11/2017), juga sudah datang ke RS Mardi Rahayu Kudus untuk membawa pulang jenazah keduanya ke daerah asal mereka.

[Baca jiuga 2 Truk Boks Tabrakan, Sopir dan Kernet Tewas]

Berdasarkan pemberitaan Semarangpos.com sebelumnya, korban meninggal bernama Satukan merupakan sopir truk bernopol B 9933 JO yang melaju dari arah Surabaya menuju arah Semarang, sedangkan Saroni adalah kernetnya. Keduanya meninggal setelah truk boks yang mereka tumpangi mengalami tabrakan dengan truk boks bernopol D 8321 FY yang melaju dari arah Semarang menuju arah Surabaya dengan mengangkut minuman kemasan.

Sopir truk boks bernool D 8321 FY yang bernama Jejen Nana Sapna juga meninggal dunia, setelah kabin pengemudi truk ringsek, sedangkan kernetnya bernama Dani Ramdani selamat dan hanya menjalani rawat jalan. Dani Ramdani saat diwawancarai mengakui, kecelakaan yang terjadi di jalur jalan Kudus-Pati km 11 wilayah Desa Klaling, Kecamatan Jekulo, Kudus, Jateng itu terjadi sekitar pukul 05.00 WIB.

“Kondisi jalan saat itu, cukup gelap dan sopir tidak sempat membanting stir karena laju kendaraan dari lawan arah cukup kencang,” ujarnya.

Ia mengaku, beruntung selamat dari kecelakaan maut tersebut, sedangkan kondisi sopirnya belum diketahui karena setelah kecelakaan langsung dievakuasi untuk dilarikan ke rumah sakit. Untuk memastikan penyebab terjadinya kecelakaan, Satlantas Polres Kudus masih melakukan penyelidikan karena kecelakaan diduga akibat sopir mengantuk, karena pukul 05.00 WIB tergolong rawan mengantuk.

Selain itu, dilihat dari posisi tabrakan sopir truk boks bernopol B 9933 JO yang melaju dari arah timur atau Surabaya dimungkinkan berupaya mendahului kendaraan di depannya karena berjalan melambung ke kanan, sehingga mengakibatkan terjadinya tabrakan karena dari arah berlawanan muncul truk boks bernopol D 8321 FY. Tabrakan frontal tak bisa dihindari sehingga kecelakaan di Kudus itu menjemput tiga nyawa.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya